Categories: PEGUNUNGAN

52 Kelompok Tani Papua Pegunungan Bangun Irigasi Tersier Lewat Program P3-TGAI

WAMENA– 52 kelompok tani di Papua Pegunungan telah menyelesaikan pembangunan jaringan irigasi tersier melalui Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) Tahun 2025.

Dimana Program ini merupakan bagian dari kerja sama antara Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dan DPR RI, untuk meningkatkan pemanfaatan air irigasi mendukung sektor pertanian.

Kepala Balai Wilayah Sungai Papua Merauke, Nonce Saman, ST., MT., menjelaskan bahwa pembangunan jaringan irigasi dilakukan oleh Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A), yang terdiri dari 52 kelompok tani penerima program tahun ini. Dari total 255 kelompok P3A yang ada di Papua Pegunungan, baru 50 kelompok yang mendapatkan alokasi pekerjaan P3-TGAI.

“Tahun ini, ada dua tahap pelaksanaan. Tahap pertama mencakup 49 pekerjaan, dan tahap kedua sebanyak 2 pekerjaan, sehingga totalnya 52 kegiatan,” ungkapnya Jumat (28/11)

Menurutnya Jaringan irigasi tersier yang dibangun terdiri dari dua jenis, yakni konstruksi beton dan galian tanah, sebagian besar petani memulai dengan membuat saluran galian tanah secara swadaya karena keterbatasan dana dan belum adanya jaringan air yang mengalir ke sawah mereka.

“Ada dua bentuk irigasi yang sudah eksisting berupa galian tanah akan ditingkatkan menjadi konstruksi beton, sedangkan yang belum ada akan dibuka dengan galian tanah terlebih dahulu,” jelas Nonce

Page: 1 2

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos

Recent Posts

Pigai: Pendidikan HAM Papua Harus Berlandas Nilai Budaya

Pigai menjelaskan, Kementerian HAM memiliki berbagai program di bidang pendidikan, penyuluhan dan sosialisasi HAM yang…

26 minutes ago

Bunuh Mantan Ipar Karena Curiga Pakai Guna-guna

Menurutnya, dari hasil visum yang dilakukan, korban meregang nyawa akibat luka benda tajam dari perut…

1 hour ago

BPBD Papua Keluarkan Peringatan Usai Dua Insiden Kecelakaan Laut

Plt Kepala BPBD Provinsi Papua, B. Wisnu Raditya mengatakan, dua peristiwa tersebut harus menjadi peringatan…

2 hours ago

Optimis Pertahankan Gelar

Ia mengaku SMA Asisi memberikan dukungan penuh kepada murid mereka untuk mengikuti berbagai iven seperti…

3 hours ago

Bongkar 1.000 Ton Beras Ilegal Saat Sidak ke Bea Cukai Karimun

Dalam sidak tersebut, Mentan Amran menegaskan praktik ini sebagai bentuk pengkhianatan terhadap petani dan kedaulatan…

7 hours ago

KPK Ngegas!

Budi mengungkapkan, Sudewo tengah menjalani pemeriksaan secara intensif oleh tim penindakan KPK. Pemeriksaan itu dilakukan…

8 hours ago