

Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Merauke menggerebek pabrik sopi , Rabu (26/11) malam. (foto:HUMAS)
MERAUKE – Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Merauke kembali menunjukkan komitmennya dalam pemberantasan pembuatan dan peredaran minuman keras lokal jenis Sopi.
Kasat Resnarkoba Polres Merauke melalui tim yang dipimpin langsung Kanit Opsnal Satresnarkoba Aiptu Ariyanto, S.Sos bersama anggota melancarkan razia di tiga lokasi berbeda di wilayah Kabupaten Merauke dan berhasil mengamankan puluhan liter Sopi serta sejumlah alat produksi, Rabu (26/11) malam.
Dalam operasi yang berlangsung cepat dan terkoordinasi tersebut, tim Satresnarkoba menyambangi tiga titik rawan, yakni Jalan Husein Palela, Jalan Tanjung Kelapa, dan Jalan Cemara.
Petugas berhasil mengamankan barang bukti, antara lain satu jerigen ukuran 35 liter Sopi, 43 botol air mineral 600 ml berisi sopi, sembilan ember fermentasi, kompor, dandang, serta perlengkapan destilasi lainnya. Sebagian sarana fermentasi langsung dimusnahkan di tempat.
Page: 1 2
Kepala Unit Kemoterapi RSUD Jayapura, dr Jan Frits Siauta, SpB subsp (K), Finacs mengungkapkan, sejak…
Menurut Kapolsek, modus yang digunakan pelaku adalah dengan membujuk korban menggunakan iming-iming nomor togel yang…
Menurut BTM, pembentukan Papua Utara bukan sekadar pemekaran administratif, melainkan langkah strategis untuk memperpendek rentang…
Bagi pasien yang tubuhnya kian rapuh akibat terapi, menaiki tangga karena lift rusak bukan sekadar…
Dikatakan, pihaknya memiliki tugas pada aspek ketersediaan, keterjangkauan, dan keamanan pangan. Namun, koordinasi dengan pengelola…
Hal ini dinilai krusial agar setiap program pemerintah dapat diterima dan dirasakan manfaatnya secara optimal…