

Tampak para pengurus atau kader partai Golkar saat melakukan foto bersama di Sekretariat Partai Golkar, Arso Swakarsa, Sabtu (16/3). (FOTO:Erianto/ Cepos)
Partai Golkar Raih 6 Kursi DPRD Keerom
KEEROM – Partai Golongan Karya atau Golkar Kabupaten Keerom berhasil meraih perolehan suara terbanyak dalam perhitungan hasil suara pemilihan umum legislatif (Pileg) 2024 tingkat Kabupaten Keerom.
Tak tanggung-tanggung, Partai Golkar berhasil meraih 6 kursi di DPRD Kabupaten Keerom. Berdasarkan hasil pleno rekapitulasi perolehan suara KPU, Partai berlambang pohon beringin itu menjadi yang teratas dengan total raihan 10 ribu lebih suara mengungguli sejumlah partai politik peserta Pemilu lainnya.
Mewakili Ketua DPD II Partai Golkar Keerom, Piter Gusbager, S.Hut., MUP., Wakil Ketua I Golkar Keerom, Kanisius Kango, menyatakan hasil yang meraih raih merupakan kepercayaan dari seluruh masyarakat Kabupaten Keerom terhadap para kader dan partai Golkar.
“Sebagaimana diketahui bersama, Partai Golkar mendapat kepercayaan dari seluruh masyarakat Kabupaten Keerom dan mengulang sejarah dengan meraih 6 kursi. Secara keseluruhan kita meraih 2 kursi di 3 Dapil,” ungkap Kanisius kepada awak media, di Sekretariat Partai Golkar, Arso Swakarsa, Sabtu (16/3).
Dengan torehan 6 kursi, Partai Golkar dipastikan akan memegang palu DPRD Kabupaten Keerom. Kemenangan partai Golkar di Kabupaten Keerom tak sampai di situ. Golkar juga mendapatkan satu kursi di DPRD Provinsi Papua dapil IV Kabupaten Keerom. Sekaligus melengkapi kemenangan Golkar di Kabupaten Keerom.
Page: 1 2
Gubernur Papua Mathius D Fakhiri, mengatakan program tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah untuk…
Wakil Wali Kota Jayapura, Rustan Saru menjelaskan bahwa saat ini tim terpadu atau Garnisun terus…
Ia menambahkan, pada awal bulan lalu Pemkot Jayapura juga telah menyalurkan enam unit kendaraan dinas…
Agus Salim dan Sa’di berangkat dari Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Hamadi menggunakan satu unit perahu…
Kepala DKP Papua Iman Djuniawal, mengatakan selama ini sebagian besar hasil tangkapan ikan di Wilayah…
Dengan posisi sebagai ekonomi terbesar di kawasan dan anggota G20, ia menyebut bahwa Indonesia memiliki…