Categories: BERITA UTAMA

Ditemukan di Dalam Jurang dengan Luka Bacok di Kepala

JAYAPURA – Aparat kepolisian Polres Puncak Jaya hingga kini masih melakukan penyelidikan terkait kasus tewasnya seorang tukang ojek bernama Syafaruddin. Korban kelahiran 1985 ini akhirnya ditemukan namun sudah dalam keadaan meninggal dunia. Ia ditemukan di dalam jurang sehingga proses evakuasi ketika itu diakui cukup menyulitkan.

Ini belum lagi, aparat dan tim evakuasi harus berjalan kaki sejauh 5 Km untuk sampai ke lokasi. Namun akhirnya proses evakuasi berhasil dilakukan dan kini jenasah telah diterbangkan ke Makassar untuk dimakamkan.

Proses evakuasi dilakukan Sabtu tanggal 12 Juli 2025 Pukul 12.00 WIT di Distrik Wanwi Kabupaten Puncak Jaya. “Untuk evakuasi memang tidak mudah namun kami berysukur bisa dilakukan,” ujar Wakapolres Puncak Jaya AKP Misken Darius.

Terkait pelakunya dikatakan bahwa hingga kini dugaan korban tewas usai dianiaya anggota Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Lekagak Telenggen.

Saat ditemukan korban mengalami luka bacok di bagian kepala dan juga kaki. Kuat dugaan setelah dianiaya ia kemudian dibuang ke dalam jurang hingga warga melaporkan menemukan seorang pria dalam keadaan tak bernyawa.

“Jadi sebelumnya ada warga yang melapor soal orang hilang atas nama Syafaruddin sehingga dari piket SPKT menerbitkan Surat Laporan Keterangan Orang Hilang Nomor : B/01/VII/2025/RES PUJA/POLDA PAPUA TENGAH.

Kemudian Pukul 11.45 WIT, Kasie Propam Polres Puncak Jaya Ipda Timbul Bawono selaku Piket Pawas mendapatkan informasi bahwasanya orang yang dilaporkan hilang telah ditemukan disekitar Distrik Wanwi.

Lalu Pukul 12.20 WIT, Wakapolres Puncak Jaya AKP Misken Darius bersama para personel gabungan melaksanakan apel konsolidasi guna persiapan bergeser ke Distrik Wanwi untuk mengevakuasi ataupun mengecek keberadaan salah satu tukang ojek yang dinyatakan hilang.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Operasi Batal Gara-gara Air Tak Ngalir

Kepala Unit Kemoterapi RSUD Jayapura, dr Jan Frits Siauta, SpB subsp (K), Finacs mengungkapkan, sejak…

19 hours ago

Target Lansia, Pelaku Raup Puluhan Juta dan Belasan Gram Emas

Menurut Kapolsek, modus yang digunakan pelaku adalah dengan membujuk korban menggunakan iming-iming nomor togel yang…

20 hours ago

Bakal Provinsi Papua Utara Harus Jauh dari “Proyek Elit”

Menurut BTM, pembentukan Papua Utara bukan sekadar pemekaran administratif, melainkan langkah strategis untuk memperpendek rentang…

21 hours ago

Alokasi Anggaran Tak Sebanding Kebutuhan Riil, Keselamatan Pasien Terancam

Bagi pasien yang tubuhnya kian rapuh akibat terapi, menaiki tangga karena lift rusak bukan sekadar…

22 hours ago

Koordinasi Dapur MBG Belum Optimal

Dikatakan, pihaknya memiliki tugas pada aspek ketersediaan, keterjangkauan, dan keamanan pangan. Namun, koordinasi dengan pengelola…

23 hours ago

Kebijakan Nasional Harus Selaras Budaya di Papua

Hal ini dinilai krusial agar setiap program pemerintah dapat diterima dan dirasakan manfaatnya secara optimal…

1 day ago