Dalam penegasannya, Abisai Rollo meminta masyarakat untuk tidak berpresepsi lain atas penundaan jadwal seleksi P3K ini. “Tidak ada hal-hal lain, hanya kita tidak mau ada data siluman yang masuk, karena saya ada dapat beberapa, maka dari itu nanti kita akan cek setiap OPD untuk memastikan betul-betul bersih,” ungkapnya.
Dalam kesempatan tersebut, Abisai Rollo menegaskan bahwa proses seleksi dilakukan secara transparan, tanpa adanya praktik titipan atau jalur belakang. Ia menyampaikan bahwa seleksi P3K merupakan momen yang sangat dinanti oleh para tenaga non-ASN khususnya peserta yang sudah mengabdi di Kota Jayapura ini.
Dirinya juga menegaskan kembali komitmennya terhadap proses seleksi yang adil dan objektif. Mantan Ketua DPRK Kota Jayapura itu berharap hasil seleksi ini dapat menghasilkan P3K yang memiliki loyalitas, integritas, serta kapasitas untuk mendukung pembangunan dan pelayanan di Pemkot Jayapura.
Sementara untuk pelaksanaan seleksi akan diumumkan kembali setelah mendapatkan arahan walikota.(kim/tri)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos
Page: 1 2
Dinas Tenaga Kerja Koperasi dan UKM Provinsi Papua mencatat Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) di Papua…
Sambil menggali dan mencari ubi jalar yang terendam air tersebut, Ferdinandus Buer mengaku pihaknya tidak…
Dari pertemuan itu juga diberikan sejumlah uang dalam konteks tali asih. Bantuan tersebut diberikan untuk…
Yang menjadi sasaran adalah pohon Natal yang masih dipajang di depan kantor tersebut kemudian sejumlah…
Kiper andalan mereka, Adzib Hakim yang sempat mengalami cedera ringan saat mengahdapi Deltras FC juga…
Akibat kecelakaan ini menyebabkan satu orang penumpang meninggal dunia.Kapolres Yalimo, Kompol Joni Samomsabra, membenarkan peristiwa…