Categories: BERITA UTAMA

Eksploitasi Berlebihan Jadi Satu Penyebab Intake Mengering

Intake Siborgonji Mengering, Warga Tanah Hitam Kesulitan Mendapatkan Air Bersih

JAYAPURA– Eksploitasi kawasan hutan yang berlebihan ditambah dengan intensitas hujan yang rendah menjadi indikator sulitnya air bisa tertampung untuk selanjutnya didistribusikan. Beberapa sumber air penyuplai air PDAM Jayapura hingga saat ini masih terus mengalami persoalan klasik. Mengalami kekeringan akibat intensitas hujan yang minim plus adanya bukaan lahan yang membuang banyak kawasan makin terbuka.

Satu diantaranya adalah intake air di Siborgonji di Kotaraja yang hingga kini mengering. Dampaknya adalah kawasan-kawasan yang selama ini terlayani, seperti Tanah Hitam, Abepante, BTN Puskopad Kamkey, BTN Puskopat Lama dan Kampung Tiba tiba tidak bisa lagi terlayani maksimal seperti sebelumnya.

Direktur Teknik, PDAM Jayapura, Yan Nasadith mengungkapkan, untuk melayani pelanggan diwilayah di atas  pihaknya terpaksa membagi jatah air dari  dari Intake Kojabu yang semestinya hanya melayani wilayah Jayapura Utara,  Jayapura Selatan dan sebagian Abepura termasuk Kotaraja.

Karena itu,  untuk layanan ke wilayah-wilayah tanah hitam dan sekitarnya, kini maksimal hanya dua kali dalam seminggu. “Sejak bulan Juni sudah mengering dan air tidak masuk lagi ke reservoir yang ada di Tanah Hitam,” katanya. Selain itu pihaknya juga menggunakan layanan tangki air gratis milik PDAM Jayapura. Itu hanya dikhususkan bagi pelanggan yang mendapatkan jatah satu kali  seminggu.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Tim Sar Gabungan Pencarian 6 ABK KM. Bintang Laut Dihadang Cuaca Buruk

Pencarian yang dimulai pukul 06.00 WIT tersebut sempat terhambat oleh cuaca buruk, sehingga kapal KN.SAR…

9 hours ago

Penyaluran Bantuan Pangan Ke 40 Distrik Mulai Dilakukan Pemkab Jayawijaya

Bupati Jayawijaya Atenius Murib, SH, MH menyatakan bantuan tersebut merupakan alokasi tahun 2025 untuk bulan…

11 hours ago

Punya 9 Kompi Siap Bantu Masyarakat Misi Ketahanan Pangan Lokal

Setelah seluruh pasukan Batalyon TP 860/NSK digeser ke Waropen, sudah dua minggu ini aktivitas di…

12 hours ago

Polres Jayawijaya Masih Pakai KUHP Lama

Kapolres Jayawijaya Melalui Kanit Pidana Umum (Pidum) Sat Reskrim Polres Jayawijaya Ipda Muhammad Torib Basori,…

13 hours ago

Cuaca Ekstrem Ancam Waropen, BPBD Minta Masyarakat Tunda Melaut

Sehubungan dengan kondisi tersebut, Demarce meminta warga untuk lebih proaktif memeriksa kondisi lingkungan tempat tinggal.…

14 hours ago

Ratusan Botol Miras Sopi asal Kupang Berhasil Diamankan Polsek KPL

Kapolres Merauke AKBP Leonardo Yoga melalui Kapolsek KPL Merauke, Iptu Muhammad Adam Srifaldy, SH, membenarkan…

15 hours ago