Categories: BERITA UTAMA

Blueprint Belanda  Sudah Banyak dilanggar?

JAYAPURA– Jaman penjajahan dulu, Papua atau Kota Jayapura menjadi salah satu wilayah yang sempat diduduki beberapa negara luar,  salah satunya Belanda. Belanda bisa dibilang paling lama di Papua. Dan  sangking lamanya, Belanda sampai membuat sebuah grand design pembagunan yang memang direncanakan untuk pembangunan jangka panjang.

Grand design ini biasa  kadang disebut sebagai blueprint. Blueprint tersebut mirip seperti peta terkait daerah mana akan dibangun kawasan apa dan daerah mana layak dibangun apa termasuk daerah yang harusnya steril dari pembangunan semua tergambar jelas. Hanya saja, kesini-kesini grand design tersebut banyak terjadi perubahan dan tidak lagi dijadikan sebagai rujukan.

Sekretaris Ikatan Ahli Geologi Indonesia Pengurus Daerah Papua, Marcelino Yonas menjelaskan bahwa grand desain atau blueprint peninggalan Belanda saat ini sudah banyak mengalami perubahan atau dilanggar. Ini diyakini memberikan dampak buruk bagi masyarakat di Kota Jayapura.

“Oh sudah pasti, berubah banyak. Yang paling pertama adalah perencanaan pemukiman kemudian daerah-daerah jasa dan bisnis itu sebagian  berada di daerah resapan air,”kata Marcelino Yonas, Rabu (5/2).

Dia mengatakan, grand desain Belanda kala itu, dibuat dengan perhitungan dan kajian yang cukup matang. Misalnya salah satu peninggalannya pembangunan  pelabuhan yang dibangun di Dok II, hal itu terjadi karena Belanda sudah memperhitungkannya secara geologi.

“Tidak mungkin dibangun di Depapre,  karena Depapre  itu merupakan jalur sesar utama, tetapi kalau dibangun di Dok 2 ketika terjadi tsunami atau gempa, Kayu Pulo akan meredam getaran ke darat,”ujarnya.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Golkar Nilai Pembentukan Papua Utara Belum Waktunya

  Ia menjelaskan, sebelum pemekaran, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Papua induk mencapai sekitar…

4 hours ago

Bukan Rudapaksa Tapi Cabul Terhadap Anak Dibawah Umur

Aiptu Yunus Maturutty menjelaskan, awalnya pelaku diduga melakukan persetubuhan atau rudakpaksa terhadap korban sesuai laporan…

4 hours ago

Di RSUD Jayapura, Lima Bayi Ditinggalkan Orang Tua

  Plt Direktur RSUD Jayapura, Andreas Pekey mengatakan, kasus terbaru terjadi pada 16 Desember 2025.…

5 hours ago

Pemberian MBG di Merauke Belum Merata, Pemkab Akan Lakukan Evaluasi

Bupati Merauke Yoseph Bladib Gebze mengatakan belum mendapatkan data terakhir sudah berapa sekolah yang telah…

5 hours ago

Karantina Mimika Gagalkan Upaya Pengiriman Satwa

Ardhiana mengatakan, keempat ekor burung tersebut diangkut secara ilegal dan tidak diketahui identitas pemiliknya. Ia…

6 hours ago

Lahan SPBU Putra Baliem Mandiri Bukan Lagi Aset Pemerintah

Pengelola APMS Putra Baliem Mandiri Magi Pasaribu menegaskan putusan hukum tertinggi itu bersifat final dan…

6 hours ago