

Jay Idzes mengaku Timnas Indonesia tak akan ciut menghadapi nama besar seperti Arab Saudi di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. (Instagram/@jayidzes)
JAKARTA-Tak ada rasa takut dalam diri bek Timnas Indonesia Jay Idzes jelang melawan Arab Saudi. Pemain berusia 24 tahun itu justru tampal berapi-api dalam mengawali perjuangannya di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Jeddah, dini hari nanti.
Timnas Indonesia dijadwalkan bakal menantang Arab Saudi di Stadion King Abdullah Sport City, Jeddah. Pertandingan perdana Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia tersebut akan kick-off pada Kamis (5/9) malam sekitar pukul 21.00 waktu setempat atau Jumat (6/9) pukul 01.00 WIB.
Jay Idzes menyadari Timnas Indonesia inferior untuk Arab Saudi. Sebab, di atas kertas, Garuda kalah segalanya. Mulai dari peringkat FIFA yang sangat jomplang, di mana Timnas Indonesia ada di urutan ke-133 dan Arab Saudi menempati posisi ke-56, hingga berkaca dari rekor pertemuan.
Ya, dalam catatan statistik rekor pertemuan, kedua tim sudah saling berhadapan sebanyak 11 kali dalam pertandingan internasional. Nah, Timnas Indonesia belum pernah sekalipun merasakan kemenangan. Capaian terbaik hanyalah imbang 0-0 pada 7 Oktober 2011.
Selain itu, kualitas pemain yang dimiliki oleh Arab Saudi bisa dikatakan cukup merata. Bahkan, levelnya di atas Timnas Indonesia.
Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes, mengakui sudut pandang itu. Tapi, pemain yang berkarier bersama Venezia FC di Serie A itu menilai skuad Garuda pantang ciut.
“Untuk pertandingan nanti, kami tahu Arab Saudi memiliki pemain yang berkualitas di liga mereka, tapi pada akhirnya ini adalah sepak bola. Jadi, apa pun bisa terjadi, seperti Arab Saudi melawan Argentina (menang 2-1 dalam Piala Dunia 2022),” kata Jay Idzes dalam konferensi pers jelang laga, Rabu (4/9).
Page: 1 2
‘’Pelakunya 2 orang. Satu membawa parang dan satu pelaku lainnya membawa pisau. Luka besar pada…
Ini terlihat di dua rumah sakit pemerintah yakni RSJ Abepura dan RSUD Jayapura. Bahkan untuk…
Persipura kini masih berada pada peringkat ketiga dengan koleksi 33 poin. Mereka hanya terpaut satu…
”Sehingga pada malam ini saya selaku kepala Basarnas, selaku SAR Coordinator mendeklir bahwa operasi pencarian…
Berdasarkan informasi yang tercantum di laman resmi MK, perkara tersebut teregistrasi dengan nomor 8/PUU-XXIV/2026 dan…
“Kementerian Kehutanan menghormati dan mendukung atas langkah yang dilakukan oleh Satgas PKH sesuai dengan kewenangan…