Categories: METROPOLIS

Berharap MMP Permudah Akses Layanan Kesehatan

JAYAPURA-Direktur Kepesertaan BPJS Kesehatan, David Bangun mengunjungi Mal Pelayanan Publik (MPP) di Kota Jayapura, Kamis (25/7) kemarin.

Kunjungannya tersebut dilakukan untuk melihat pelayanan yang diberikan BPJS Kesehatan yang dihadirkan dalam konsep satu atap.

David mengatakan, MPP yang berada di Kota Jayapura ini menjadi satu-satunya yang ada di Tanah Papua. Dengan adanya layanan satu atap ini, David berharap dapat mempermudah akses masyarakat terhadap layanan kesehatan dan layanan administrasi lainnya.

“Urgensi Karena beberadaan BPJS Kesehatan di MPP upaya dalam memberikan kemudahan dan meningkatkan kecepatan, kenyamanan, dan keamanan bagi layanan kepada peserta,” katanya.

“Dengan adanya berbagai layanan, termasuk BPJS Kesehatan di MPP ini, harapannya masyarakat tidak perlu lagi datang ke tempat yang berbeda untuk mengurus kebutuhannya,” kata David menambahkan.

Dia mengatakan, BPJS Kesehatan terus berupaya menghadirkan beragam kemudahan terhadap akses layanan bagi peserta JKN. Keterlibatan BPJS Kesehatan dalam MPP di Kota Jayapura ini menjadi salah satu bukti komitmen BPJS Kesehatan yang terus berbenah untuk memberikan kepuasan peserta terhadap pelayanan yang diberikan.

Sampai dengan Juni 2024, jumlah kunjungan peserta JKN ke layanan MPP sebanyak 906 jiwa. Dalam layanan tersebut, pelayanan yang paling banyak diakses oleh peserta yaitu perubahan data administrasi dan pelayanan informasi. Ini menandakan bahwa kehadiran layanan JKN di MPP Kota Jayapura sangat efektif dan bermanfaat bagi masyarakat.

Melalui HUT Ke-56 BPJS Kesehatan, David berharap beragam inovasi yang dihadirkan bisa memberikan kemudahan dan mendekatkan layanan kepesertaan kepada masyarakat. Selain itu, dengan hadirnya layanan JKN di MPP ini bisa memudahkan peserta untuk mengurus pendaftaran, sert mendapat informasi terbaru mengenai Program JKN.

David menjelaskan kemudahan layanan terus digaungkan BPJS Kesehatan. Dirinya menyebut, hingga saat ini terdapat beragam kanal layanan yang telah disediakan oleh BPJS Kesehatan baik secara online maupun offline.

Diantaranya melalui Aplikasi Mobile JKN, Pelayanan Administrasi melalui WhatsApp (PANDAWA), BPJS Kesehatan Care Center 165, website resmi BPJS Kesehatan, BPJS Online, BPJS Keliling hingga pelayanan langsung di kantor cabang.

”Seluruh kanal kanal layanan yang disediakan oleh BPJS Kesehatan, termasuk MPP ini bisa menjadi pilihan bagi peserta untuk mengakses layanan administrasi kepesertaan dengan mudah,” katanya.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Tan Wie Long: Ini Penghargaan Sekaligus Tanggungjawab

Ia tak menampik bahwa Indonesia masih menghadapi sejumlah persoalan terkait pelanggaran HAM yang belum sepenuhnya…

13 hours ago

Menteri Natalius Jangan Terlalu Bangga

Indonesia menjadi Presiden Dewan HAM adalah sebuah hal yang lumrah. Dimana lima region lainnya dibelahan…

14 hours ago

Evan Soumilena Dukung Turnamen Sepak Bola Antar Satker Polda Papua

Evan Soumilena dikenal sebagai pemain Tim Nasional Futsal Indonesia yang aktif membela Indonesia di berbagai…

18 hours ago

Polres Tolikara Perkuat Kamtibmas Lewat Patroli Pagi

Kegiatan patroli menyasar sejumlah titik pusat aktivitas masyarakat, seperti pertokoan, kios pedagang, serta ruas jalan…

19 hours ago

Sat Binmas Polres Mamberamo Tengah Sambangi Tokoh Pemuda Kobakma

Dalam pertemuan tersebut, Iptu Wilhelma Kurut menyampaikan keprihatinan atas maraknya penyakit masyarakat di kalangan pemuda,…

20 hours ago

Sertifikat Juara Lomba Bidang Seni Bisa Jadi Nilai Tambah Saat SPMB

Tujuan dari ketentuan ini adalah untuk menciptakan mekanisme seleksi yang lebih objektif, terstandar, dan adil,…

21 hours ago