

Para pendoa dari 5 agama dalam doa bersama Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Mimika dalam seremonial doa lintas agama dalam rangka Pilkada serentak 2024, di Ballroom Hotel Horison Diana Timika, Sabtu (21/9) kemarin. (foto:Moh. Wahyu Welerubun/Cenderawasih Pos)
MIMIKA – Dalam rangka mensukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Mimika menyelenggarakan doa lintas agama, di Ballroom Hotel Horison Diana Timika, Sabtu (21/9) kemarin.
Doa lintas agama ini dihadiri oleh unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), organisasi kemasyarakatan (Ormas), organisasi pemuda hingga organisasi keagamaan serta wakil dari bakal pasangan calon Alexander Omaleng – Yusuf Rombe (AIYE) dan Peggi Patrisia Pattipi dari pasangan calon Maximus Tipagau – Peggi Patrisia Pattipi (MP3).
Doa lintas agama ini juga turut diwarnai penampilan tarian adat dari Bali, penampilan grup Qasidah hingga paduan suara. Mereka secara bergantian mempersembahkan tarian hingga qasidah dan nyanyian-nyanyian rohani dari masing-masing agama.
Ketua FKUB Kabupaten Mimika, Jeffrey C. Hutagalung dalam sambutannya menyampaikan, FKUB membawa mandat kerukunan dan toleransi dalam menyambut Pilkada.
“Saya berterima kasih banyak karena teman-teman FKUB sudah bersedia mendukung ini,” kata Jeffrey dalam amanatnya.
Jeffrey mengatakan, selain untuk mensukseskan Pilkada, doa lintas agama ini juga bertujuan untuk mewujudkan harmonisasi antar umat beragama di Kabupaten Mimika.
“Saya mendorong melalui doa ini kedamaian itu harus diciptakan. Jadi apapun bentuknya kitalah orang yang bertanggung jawab penuh atas segala bentuk keamanan ini,” katanya.
Page: 1 2
Bupati Mimika Johannes Rettob pun menepis isu miring tentang pengelolaan dana divestasi saham PTFI tersebut…
Pihaknya, lanjut dia, telah meminta bantuan kepada Keamanan Laut (Kamla) dan Radio Pantai untuk kapal-kapal …
"Sekarang perkenankan kami menanyakan pada sidang dewan yang terhormat laporan Komisi XI atas hasil uji…
“Ini saya ingin menanyakan penegasan ya, masih di poin 10 huruf a. Dalam keterangan saudara…
Bupati menjelaskan, pola tersebut juga akan diterapkan pada tahun-tahun berikutnya. Seluruh kerja pemerintahan akan dievaluasi…
Wahyu Wibowo dari PT AMA hadir mewakili lima lembaga penerbangan misi. Ia mengungkapkan bahwa Permenhan…