Categories: MIMIKA

Polres Mimika Akan Maksimalkan Pencegahan Gangguan Kamtibmas

MIMIKA – Dalam rangka meningkatkan kondisi keamanan mengoptimalkan pengungkapan serta penanganan perkara di wilayah hukumnya, Kepolisian Resor (Kapolres) Mimika akan melaksanakan sejumlah hal di tahun 2026.

Hal ini diungkapkan Kapolres Mimika, AKBP Billyandha Hildiario Budiman saat dihubungi, Minggu (4/1). Selain menyelesaikan tunggakan kasus di tahun-tahun sebelumnya yang masih dalam proses, Polres Mimika akan melaksanakan upaya-upaya untuk mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas.

Dalam hal ini, kata Kapolres pihaknya akan berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah (Pemda) dalam pemanfaatan berbagai infrastruktur yang ada, seperti pengaktifan kembali lampu jalan hingga penggunaan CCTV dalam rangka mengoptimalkan pengungkapan kasus atau peristiwa yang bertentangan dengan hukum.

“Untuk sarana dan prasarana yang mungkin bisa memberikan dampak terhadap kamtibmas, kami akan berkoordinasi dengan Pemda,” kata Billy. Lebih lanjut, kata Billy pihaknya juga akan mendorong pemerintah untuk mengaktifkan kembali traffic light yang sudah tidak berfungsi.

Polres juga akan berkoordinasi mengenai berbagai potensi yang menimbulkan gangguan keamanan dan ketertiban, termasuk hal-hal yang dapat menimbulkan kecelakaan lalu lintas.

“Kami pasti nanti akan minimal bersurat. Nanti ada beberapa titik itu berdasarkan laporan informasi tentunya dan kajian-kajian itu di titik-titik tersebut itu ada beberapa kali kejadian, nanti kita lakukan anev (analisis dan evaluasi),” katanya.

Page: 1 2

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos

Recent Posts

Pemprov Siapkan Pembangunan 14 Ribu Rumah Rakyat

Gubernur Papua Mathius D Fakhiri, mengatakan program tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah untuk…

3 hours ago

Dugaan Penimbunan BBM, Lima Kendaraan Diamankan

Wakil Wali Kota Jayapura, Rustan Saru menjelaskan bahwa saat ini tim terpadu atau Garnisun terus…

4 hours ago

BPKAD Siapkan Lima Mobil Dinas Pimpinan OPD

Ia menambahkan, pada awal bulan lalu Pemkot Jayapura juga telah menyalurkan enam unit kendaraan dinas…

5 hours ago

“Suamiku dengan Temannya Terdampar di Sebuah Pulau, Katanya Masih Hidup”

Agus Salim dan Sa’di berangkat dari Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Hamadi menggunakan satu unit perahu…

6 hours ago

DKP Berharap Pembangunan Pelabuhan Perikanan Besar

Kepala DKP Papua Iman Djuniawal, mengatakan selama ini sebagian besar hasil tangkapan ikan di Wilayah…

7 hours ago

Transformasi Digital Kesehatan Berbasis AI Bisa Tekan Biaya Inflasi Medis

Dengan posisi sebagai ekonomi terbesar di kawasan dan anggota G20, ia menyebut bahwa Indonesia memiliki…

8 hours ago