Categories: SENTANI

Pemkab Jayapura Dorong Bandara Sentani Buka Penerbangan Internasional

SENTANI – Pemerintah Kabupaten Jayapura melalui Badan Pengelola Pendapatan Daerah (Bapenda) menggelar rapat koordinasi bersama PT Angkasa Pura sebagai upaya mendorong peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Dalam pertemuan tersebut, Bupati Jayapura, Yunus Wonda, menekankan pentingnya pembukaan penerbangan internasional di Bandara Sentani.

Bupati Yunus Wonda mengatakan, rapat koordinasi ini diharapkan menjadi langkah awal dukungan bersama antara Pemerintah Kabupaten Jayapura, Pemerintah Provinsi Papua, dan PT Angkasa Pura untuk membuka akses penerbangan internasional dari dan ke Papua melalui Bandara Sentani.

“Kami berharap PT Angkasa Pura dapat mendukung Pemerintah Kabupaten Jayapura bersama Gubernur Papua agar Bandara Sentani bisa melayani penerbangan internasional,” ujar Yunus Wonda, Selasa (20/1).

Menurutnya, dibukanya penerbangan internasional akan memberikan dampak positif terhadap pertumbuhan ekonomi daerah, khususnya dalam meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara ke Papua.

“Jika penerbangan internasional dibuka, wisatawan asing bisa langsung masuk ke Papua tanpa harus transit di daerah lain. Ini tentu akan berdampak pada sektor pariwisata dan perekonomian masyarakat,” jelasnya.

Selain itu, Bupati Jayapura juga menegaskan pentingnya pemberdayaan orang asli Papua (OAP), khususnya pemilik hak ulayat, agar dapat dilibatkan dalam dunia kerja di Bandara Sentani.

“Dengan mempekerjakan anak-anak asli Papua di Bandara Sentani, kita tidak hanya meningkatkan kualitas sumber daya manusia Papua, tetapi juga memberikan manfaat langsung bagi masyarakat adat setempat,” tegasnya.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Evaluasi Setiap Bulan, Mampu Raih Juara III Nasional Lomba Sekolah Rakyat

Carles merasa yakin meskipun anaknya tergolong nakal di sekolah itu, namun besar harapan anaknya bisa…

21 minutes ago

SPPG Langsung Diangkat Bakal Lahirkan Polemik

Lihat saja SPPG baru berjalan setahun terakhir sementara saat ini ada ribuan guru honorer yang…

2 hours ago

Pembangunan NICU–PICU Rampung, RS Ramela Siapkan SDM dan Alkes

Frederik menjelaskan, secara fisik pembangunan NICU–PICU telah selesai 100 persen. Namun demikian, fasilitas tersebut belum…

3 hours ago

Anggaran Turun Drastis, RSUD Jayapura “Dihantui” Masalah Klasik

Plt Direktur RSUD Jayapura, Andreas Pekey menjelaskan, anggaran Rp104 miliar tersebut bersumber dari dana Otonomi…

4 hours ago

Papan Atas Kian Memanas

Persipura kini berada di peringkat tiga dengan koleksi 34 poin. Mereka terpaut satu poin dari…

5 hours ago

Satu Penonton Persipura v Sleman Meninggal di Tribun

Korban diketahui bernama Andi Kawer, seorang mahasiswa di Kota Jayapura. Ketua Panitia Pelaksana (Panpel) Persipura…

6 hours ago