Categories: LINTAS PAPUA

Banyak Para Pekerja di Waropen Tak Terlindungi BPJS Ketenagarakerjaan

WAROPEN – Melihat kurangnya pengetahuan, edukasi, hingga pelayanan perlindungan tenaga kerja di Kabupaten Waropen, BPJS Ketenagakerjaan Biak melihat pentingnya perlindungan sosial bagi pekerja di Kabupaten Waropen. Karena ironisnya di Waropen rata-rata pekerja baik formal dan informal ternyata belum terlindungi oleh BPJS Ketenagakerjaa.

Mulai dari para pekerja seperti nelayan, buruh, tukang ojek, pedagang keliling, maupun sektor pekerja formal dan informal lainnya, belum terlindungi oleh asuransi ketenagakerjaan.

Olehnya itu, Dinas PTSP Kabupaten Waropen menggandeng BPJS Ketenagakerjaan Biak, melakukan sosialisasi Kegiatan yang dihadiri oleh hampir seratusan pekerja dari berbagai sektor formal dan informal, ini digelar pada Rabu (20/8) di Aula Gereja Paradoi, Waropen, dan dibuka oleh Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Waropen, Jaelani, mewakili Bupati.

Menurut Kepala BPJS Ketenagakerjaan Biak Numfor, Taufan Akbar, kegiatan ini bertujuan untuk mengaktifkan kembali keanggotaan BPJS Ketenagakerjaan di Waropen, yang lama telah non aktif. Seingatnya sejak 2015 lalu, belum ada pengenalan kembali layanan BPJS Ketenagakerjaan di Waropen.

“Sebelumnya BPJS Ketenagakerjaan sudah pernah masuk di tahun 2015 di Kabupaten Waropen, dan untuk sementara status keanggotaan sudah tidak aktif. Kita datang untuk memberikan aktivasi perlindungan kepada para pekerja penerima upah itu,” ujar Taufan.
Ia menjelaskan bahwa sosialisasi ini merupakan yang pertama kalinya sejak tahun 2015.

Page: 1 2

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos

Recent Posts

BPKAD Siapkan Lima Mobil Dinas Pimpinan OPD

Ia menambahkan, pada awal bulan lalu Pemkot Jayapura juga telah menyalurkan enam unit kendaraan dinas…

5 minutes ago

“Suamiku dengan Temannya Terdampar di Sebuah Pulau, Katanya Masih Hidup”

Agus Salim dan Sa’di berangkat dari Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Hamadi menggunakan satu unit perahu…

1 hour ago

DKP Berharap Pembangunan Pelabuhan Perikanan Besar

Kepala DKP Papua Iman Djuniawal, mengatakan selama ini sebagian besar hasil tangkapan ikan di Wilayah…

2 hours ago

Transformasi Digital Kesehatan Berbasis AI Bisa Tekan Biaya Inflasi Medis

Dengan posisi sebagai ekonomi terbesar di kawasan dan anggota G20, ia menyebut bahwa Indonesia memiliki…

3 hours ago

Tahun ini Pemkab Buka CPNS

Ia menyebutkan bahwa tahapan pendaftaran dibuka pada bulan Februari bulan depan. Bahkan jumlah formasi yang…

4 hours ago

Kontribusi PAD dari GOR Waringin Diharapkan Meningkat

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Jayapura, Boby Awi menjelaskan bahwa kenaikan target tersebut seiring…

5 hours ago