Categories: FEATURES

Berharap Calon Kepala Daerah, Jadikan Isu Stunting sebagai Program Stragetis

Usai “Merantau” Sarles Brabar Kembali Menjabat Kepala Perakilan Bkkbn Papua 

Siapa bilang putra Papua hanya bisa jadi pemimpin di Papua? Sosok Sarles Brabar menjadi bukti kemampuan putra Papua untuk menjadi pemimpin di luar Papua. Setelah ‘Merantau” menjadi Kepala Perwakilan Bkkbn di beberapa daerah di luar Papua, kini Sarles Brabar pulang kampung kembali dilantik    sebagai  Kepala Bkkbn Perwakilan Papua.  Seperti apa perjalanan karir  dan program strategisnya kedepan?

Laporan: Karolus-Jayapura.

Sejak awal September 2024 Sarles Brabar resmi menjabat sebagai Kepala Perwakilan Bkkbn Papua menggantikan Kepala Bkkbn lama Nerius Auparai yang sudah purna tugas atau pensiun.

  Karir Sarles Barabar di Bkkbn bisa dibilang cukup moncer, dimana memulai bekerja tahun 1994 sebagai Penyuluh lapangan Keluarga Berencana (KB). Wilayah kerjanya meliputi Kota Jayapura, Skow hingga perbatasan RI-Papua Nugini (PNG)

  Setelah berjalan kurang lebih 5 tahun tepatnya 1999, karirnya mulai meningkat dia dipromosikan sebagai pejabat fungsional di Kantor Bkkbn.  “Selama di dalam saya dipercaya sebagai kepala seksi, dan kehumasan, jadi sering urus urus wartawan,” ceritanya kepada Cendrawasih pos, Sabtu (14/9).

   Karena dianggap pekerjaannya bagus, ia kemudian diangkat sebagai Kepala Bidang (Kabid) Keluarga Sejahtera sekaligus menangani masalah Posyandu dan lainnya. Setelah berhasil tangani Bidang Keluarga Sejahtera, Sarles kembali dipromosikan menjabat sebagai Kabid Keluarga.

   Tak hanya sampai di situ, tahun 2014 Sarles dipromosikan menjadi Pelaksana Kepala Bkkbn Perwakilan Papua Barat. Setelah dua tahun di Papua Barat, kemudian tahun 2016 dia diangkat menjadi Kepala Perwakilan Bkkbn Papua, sampai tahun 2021. “Jadi waktu masa virus Corono 19, saya masih di Jayapura,” ujarnya.

Page: 1 2 3

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos

Recent Posts

Pemprov Papua Serahkan Aset Rp329,2 Miliar ke Papua Pegunungan

Gubernur Papua, Matius D Fakhiri mengatakan, penyerahan aset tersebut merupakan kewajiban Pemerintah Provinsi Papua sebagai…

10 hours ago

Pemkot Pastikan Bongkar Pemukiman di Area Resapan

Wali Kota Jayapura, Abisai Rollo, menegaskan bahwa kawasan tersebut merupakan lahan resapan strategis yang berfungsi…

11 hours ago

Setelah Hadapi Deltras, Persipura Lakukan Evaluasi

Menurut coach RD, mereka mencoba memantau beberapa pemain baru pada bursa transfer nanti. Tapi ia…

12 hours ago

Tersaji Kolam Lumpur Seluas Lapangan Sepakbola,Suara Alkon Berhenti Kala Senja

Selama hampir kurang lebih 3 jam berada di lokasi penambangan, yang tersaji hanyalah hamparan galian…

13 hours ago

Ketua Bunda PAUD Provinsi Papua Selatan Akhirnya Ditetapkan Tersangka

Kapolres Merauke AKBP Leonardo Yoga, SIK, MM, dihubungi media ini, membenarkan membenarkan penetapan tersangka terhadap…

14 hours ago

Berkomitmen Memastikan Pemanfaatan Dana Otsus Efektif dan Tepat Sasaran

Ferdinand Hanuebi namanya, dikenal sangat mengayomi, karena sebelumnya punya pengalaman 6 tahun sebagai kepala Kampung…

14 hours ago