Categories: FEATURES

24 Tahun Berjualan, Mampu Biayai Sekolah Anak-anaknya Hingga Sarjana

  Ia telah menekuni bisnis berjualan minuman kelapa sejak 24 tahun yang lalu.  Dari hasil usahanya itu dia berhasil membiayai satu orang anaknya dan tiga saudaranya meraih gelar sarjana.  Kini usaha itu belum juga berhenti meskipun pendapatannya tak lagi semanis minuman kelapa miliknya.

   Untuk meraih  kesuksesan tidak selalu diukur dari seberapa banyak materi yang  dimiliki. Tetapi  kemauan dan kerja keras juga telah memberikan banyak bukti  bagaimana kesuksesan itu bisa  diraih.

  Mungkin kalimat ini pula yang menjadi motivasi bagi Mama Korwa, menekuni usaha jualan minuman kelapa muda di Skyline selama puluhan tahun ini.  Himpitan ekonomi dan kebutuhan harian keluarga yang harus terus dipenuhi membuatnya harus berjuang keras untuk bisa bertahan hidup dan memenuhi kebutuhan keluarga, terutama pendidikan yang menjadi salah satu fokusnya.

  Menurutnya, hanya dengan pendidikan yang bisa merubah mindset dan masa depan seseorang menjadi  lebih baik.  Mama Papua itu kemudian  memilih untuk menjual minuman kelapa muda sebagai pekerjaan utamanya. Alasanya karena melihat peluang bisnis yang tentunya tidak terlalu membutuhkan biaya atau modal yang besar.

  Kerja keras dan kegigihannya itu telah mengantarkannya pada sebuah keberhasilan yang baginya sudah sangat luar biasa, karena berhasil membiayai 3 orang adiknya menempuh sarjana dan satu orang anak sulungnya juga meraih gelar sarjana ekonomi.

  Bagi Kebanyakan orang mungkin capaian ini hal yang biasa-biasa saja, tapi bagi Mama Korwa ini merupakan suatu anugerah yang luar biasa dari Tuhan.  Karena capaian keberhasilanya  itu telah mengalahkan dan mematahkan anggapan dari   sebagian orang bahwa pekerjaan semacam itu tidak bisa menjamin masa depan.  Tapi nyatanya hal itu berbanding terbalik dari apa yang dialami oleh ibu paro baya ini.

Page: 1 2 3

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos

Recent Posts

Pemerintah Salurkan Bantuan Beras 27,6 Ton Warga Terdampak Banjir Rob

Bupati Merauke Yoseph Bladib Gebze mengungkapkan, 27,7 ton beras tersebut disalurkan untuk Distrik Waan dengan…

12 hours ago

Pembangunan NICU–PICU Rampung, RS Ramela Siapkan SDM dan Alkes

Frederik menjelaskan, secara fisik pembangunan NICU–PICU telah selesai 100 persen. Namun demikian, fasilitas tersebut belum…

13 hours ago

Pemkab Mimika Dinilai Kurang Berikan Perhatian untuk Distrik Wania

Menurut Alex, sejak lama warga di kawasan itu hidup dalam keterbatasa, walaupun wilayah itu berada…

13 hours ago

Anggaran Turun Drastis, RSUD Jayapura “Dihantui” Masalah Klasik

Plt Direktur RSUD Jayapura, Andreas Pekey menjelaskan, anggaran Rp104 miliar tersebut bersumber dari dana Otonomi…

14 hours ago

Kejari Mimika Kembalikan BB ke Pemilik

Pengembalian barang bukti tersebut berasal dari perkara atas nama Syamsul Hadi alias Hadi, yang telah…

14 hours ago

Papan Atas Kian Memanas

Persipura kini berada di peringkat tiga dengan koleksi 34 poin. Mereka terpaut satu poin dari…

15 hours ago