Categories: BERITA UTAMA

Kemendagri Apresiasi Terobosan Pembangunan Pj Gubernur Papua Tengah Ribka Haluk

NABIRE  Inspektorat Jenderal Kementrian Dalam Negeri (Itjen Kemendagri) mengapresiasi Pj Gubernur Papua Tengah, Ribka Haluk, atas capaian kinerja, pelayanan publik dan terobosan pembangunan di Bumi Cendrawasih.

Hal itu disampaikan tim auditor saat pelaksanaan evaluasi Pejabat Kepala Daerah Triwulan ke-II di Gedung Irjen Kemendagri, Jakarta, Kamis (16/5/2024).

Evaluasi tersbut dihadiri langsung Irjen Kemendagri Tomsi Tohir dan para auditor. Sedangkan Ribka Haluk didampingi Pj Sekda Provinsi Papua Tengah, Anwar Harun Damanik, S.STP., MM dan para pejabat eselon II dilingkungan Provinsi Papua Tengah.

Dalam press release yang diterima media ini,  Ribka Haluk menerangkan 10 capaian kinerja yang telah dilakukannya, mulai dari menekan inflasi, aspek stunting, aspek layanan publik, aspek penanganan pengangguran, aspek penanganan kemiskinan, aspek kesehatan, aspek penyerapan anggaran, aspek kegiatan unggulan dan aspek perizinan.

Ribka Haluk membeberkan gambaran mengeluruh tentang pencapaian, keberlanjutan dan potensi perbaikan yang akan memberikan dampak positif pada tingkat kepuasan masyarakat. Ia terus akan bekerja keras dalam mengangun fondasi pemerintahan yang baik di Provinsi Papua Tengah sebagai Daerah Otonomi Baru (DOB).

Ribka Haluk menjelaskan dari sisi kegiatan unggulan, dimana ia membuat program Mama Gubernur berkantor di 8 kabupaten dengan tujuan untuk melihat langsung permasalahan masyarakat. Lalu membuat program Papua Tentah Sehat dengan menjalin kerja sama antar rumah sakit lintas provinsi.

Ia juga membuat 4 Satgas penanganan program prioritas nasional yakni penanganan inflasi, stunting, pengangguran dan kemiskinan ekstream. Lalu ada program Papua Tengah Cerdas yakni bekerja sama beberapa Yayasan dengan tagline generasi cerdas dengan pandai baca, tulis dan hitung.

Page: 1 2 3

Juna Cepos

Recent Posts

Dibacok Bertibu-tubi, Seorang Pedagang Meregang Nyawa

Berdasarkan rilis diterima media ini dari Humas Polres Mappi, Kapolres Mappi Kompol Suparmin, melalui Kasat…

6 hours ago

Dua Menteri Dituding Ikut Merusak Papua

Bentuk protes tersebut dilakukan di Lingkaran Abepura sambil membawa poster beragam tulisan, di antaranya: Salibkan…

7 hours ago

Mahasiswa Kecewa, Menteri HAM Dianggap Melanggar HAM

Seharusnya menurut mereka, kehadiran Menteri HAM di Papua menjadi momentum untuk bertemu langsung dengan mahasiswa,…

8 hours ago

Pembayaran Denda Adat Belum Temukan Titik Temu Dua Kelompok Warga Memanas

Penyelesaian kasus tersebut sebelumnya telah di mediasi oleh polres Jayawijaya, namun tak mendapatkan titik temu…

11 hours ago

Tetapkan PBB P2 Bandara Rp 11,1 Miliar, Angkasa Pura Ajukan Keringanan

Penetapan tersebut merupakan hasil pembahasan antara Bapenda dan Bupati Jayapura, yang sebelumnya telah disepakati dan…

13 hours ago

Ditemukan Sejumlah Siswa Belum Lancar Membaca

Sekolah rakyat terintegrasi 77 Merauke yang menempati sebagian dari gedung SMKN 2 Merauke di Jalan…

13 hours ago