Categories: BERITA UTAMA

Kepemilikan Senjata KKB Kodap XVI Ditelusuri

Selain pembakaran tersebut, Iron diduga terlibat dalam sejumlah aksi kriminal berskala besar di Yahukimo. Ia disebut sebagai salah satu pelaku utama pembakaran Gedung Samsat Yahukimo pada 12 September 2025 bersama dua rekannya, JP dan RS. Iron juga diduga berperan sebagai pengawas situasi saat aksi pembunuhan terhadap Bahar bin Saleh, sebelum kemudian melarikan diri.

Aparat menyita sejumlah barang bukti dari tangan pelaku, di antaranya satu unit handphone Vivo Y28 warna merah muda, dua korek api, satu buah topi, dan satu tas noken bermotif bintang kejora. Saat ini, Iron Heluka ditahan di ruang Satreskrim Polres Yahukimo untuk pemeriksaan lebih lanjut terkait perannya dalam jaringan KKB.

Kepala Operasi Damai Cartenz, Brigjen Pol Dr. Faizal Ramadhani, mengapresiasi langkah cepat personel di lapangan.

“Penangkapan Iron Heluka adalah langkah penting untuk memutus mata rantai aksi kekerasan KKB di Yahukimo. Negara hadir dan tidak akan membiarkan masyarakat menjadi korban teror dan tindakan kriminal kelompok bersenjata,” tegasnya.

Wakil Kepala Operasi Damai Cartenz, Kombes Pol Adarma Sinaga, menambahkan bahwa keberhasilan ini merupakan hasil sinergi antara Satgas ODC dan Polres Yahukimo.

“Begitu laporan diterima, anggota langsung bergerak dan berhasil mengamankan satu pelaku yang memiliki rekam jejak kriminal berat. Ini bukti aparat selalu siaga dan responsif terhadap potensi ancaman,” ujarnya. (rel/ade)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

BTM Masuk Tim Pengarah KONAS XIX FK PKB PGI 2026BTM Masuk Tim Pengarah KONAS XIX FK PKB PGI 2026

BTM Masuk Tim Pengarah KONAS XIX FK PKB PGI 2026

BTM bersama tim akan menjalankan tugas pengarah bersama PGIW Papua, pengurus FK PKB di tiga…

21 hours ago

Cuaca Ekstrem Terjang Waropen, Nelayan Terpaksa Parkir Perahu

Kondisi laut yang tidak bersahabat ini membuat para nelayan memilih untuk mengamankan aset mereka daripada…

22 hours ago

Pemkab Berencana Tambah Lahan 5 Ha untuk TPU Dosay

Dalam peninjauan tersebut, Pemerintah Kabupaten Jayapura merencanakan penambahan luas lahan TPU Dosay sekitar 5 hektare…

23 hours ago

Tan Wie Long: Ini Penghargaan Sekaligus Tanggungjawab

Ia tak menampik bahwa Indonesia masih menghadapi sejumlah persoalan terkait pelanggaran HAM yang belum sepenuhnya…

24 hours ago

Menteri Natalius Jangan Terlalu Bangga

Indonesia menjadi Presiden Dewan HAM adalah sebuah hal yang lumrah. Dimana lima region lainnya dibelahan…

1 day ago

Januari-Desember, Bandara Sentani Layani 1.806.213 Penumpang

General Manager Bandara Internasional Sentani, I Nyoman Noer Rohim, mengatakan, berdasarkan data operasional bandara, jumlah…

1 day ago