Categories: BERITA UTAMA

Tak Semeriah Tahun-tahun Sebelumnya

Malam Pergantian Tahun

JAYAPURA– Pesta kembang api di malam pergantian tahun di Kota Jayapura dan sekitarnya, tak semeriah tahun-tahun sebelumnya.

Pasalnya  Pemprov Papua yang selama ini selalu menggelar hiburan pergantian tahun, dan pesta kembang api di malam tahun baru namun kali ini tidak menggelar.

Dari pantauan Cenderawasih Pos di beberapa tempat, animo perayaan pesta kembang api tahun ini tidak semeriah pada tahun-tahun sebelumnya, namun hal itu tidak menyurutkan semangat untuk menyambut tahun yang baru.

“Kalau dilihat memang tidak semeriah dengan tahun-tahun yang lalu. Tahun ini pesta kembang apinya sedikit sepi. Tapi yang penting bagaimana kita beryukur bisa memasuki tahun baru 2024,” ungkap salah satu warga Kota Jayapura, Randy saat ditemui di Pantai Kupang Dok II, Selasa (1/1).

Randy yang juga merupakan pedagang kembang api itu menyebutkan ada beberapa alasan mengapa pesta kembang api tidak semeriah biasanya. Menurutnya, tak sedikit masyarakat yang merasa takut memainkan kembang api setelah insiden kecelakan kembang api di Merauke.

Selain itu, Papua juga masih dalam suasana duka pasca meninggalnya mantan gubernur Papua, Lukas Enembe. Sehingga sebagian masyarakat dinilai masih dalam suasana duka.

“Yang penting itu bagaimana melangkah ke tahun 2024 dengan penuh optimi. Dan semoga Papua selalu damai,” pungkasnya.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Kontribusi PAD dari GOR Waringin Diharapkan Meningkat

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Jayapura, Boby Awi menjelaskan bahwa kenaikan target tersebut seiring…

27 minutes ago

DPRP: LHP BPK Papua Wajib Ditindaklanjuti!

Menurutnya, LHP yang diserahkan bukan sekadar dokumen administratif, tetapi menjadi cerminan sejauh mana pengelolaan keuangan…

1 hour ago

Staf Khusus Harus Punya Kemampuan Relevan

Pelantikan sejumlah staf khusus ini oleh Fakhri menuai pro dan kontra di tengah masyarakat. Lantaran,…

2 hours ago

Papua Kekurangan Dokter Bidan Spesialis

"Total seluruh penduduk di wilayah Papua sebanyak 4,58 juta jiwa. Untuk Provinsi Papua sebanyak 1,10…

3 hours ago

Makanan Disebut Tidak Layak, Dapur Lapas Abepura Disidak

Pemeriksaan dilakukan secara menyeluruh, mulai dari proses penerimaan bahan makanan, kebersihan dan kelayakan dapur, kondisi…

4 hours ago

Seriusi Penanganan HIV-AIDS, KPA Kota Jayapura Susun Renstra

Penyusunan Renstra tersebut dibahas dalam dua kali rapat koordinasi lintas sektor. Rapat pertama dipimpin langsung…

5 hours ago