Categories: OLAHRAGA

Persemi Ditahan Imbang Persido

MIMIKA – Persemi Mimika menutup peluang ke semi final setelah gagal memetik kemenangan kala bermain melawan Persido Dogiyai di pertandingan kedua Liga 4 yang berlangsung di Stadion Wania Imipi, Sabtu (12/4).

Di babak pertama, tim tuan rumah Persemi Mimika secara bertubi-tubi melancarkan serangan ke lini belakang Persido Dogiyai. Persemi Mimika yang turun dengan komposisi pemain terbaiknya langsung menggila dengan menciptakan beberapa peluang manis.

Namun, peluang-peluang tersebut masih dapat dihalau oleh pemain bertahan Persido Dogiyai yang bermain dominan bertahan. Hingga di menit ke 24, pemain Persido Dogiyai nomor punggung 27, Agustinus Rumbiak diganjal kartu kuning setelah menjatuhkan Persemi Mimika di area pertahanan.

Wasit pun memberi hadiah tendangan bebas kepada Persemi Mimika yang dieksekusi oleh pemain nomor punggung 9, Joshua Mikhael Mambenar masih membentur pagar hidup Persido Dogiyai.

Memasuki babak kedua, Persido berhasil menciptakan peluang namun masih dapat dihalau oleh pemain bertahan Persemi.

Tampil di hadapan pendukung sendiri, Persemi sesekali hanya memanfaatkan serangan balik dari sektor sayap dan tak bisa berbuat banyak saat memasuki pertengahan babak kedua.

Memasuki menit ke 60, Persido Dogiyai nyaris memecah kebuntuan setelah pemain nomor punggung 23 Yordan Irab berhasil mengelabui pemain belakang Persemi. Namun tendangannya masih melebar tipis di sisi kiri gawang Persemi Mimika.

Pertandingan memasuki menit ke 62, Persemi melakukan rotasi, dengan memasukkan pemain nomor punggung 22 Viktor Kawer menggantikan pemain nomor punggung 13 Yulius Ronsumbre.

Page: 1 2

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos
Tags: MIMIKALiga 4

Recent Posts

Satu Penonton Persipura v Sleman Meninggal di Tribun

Korban diketahui bernama Andi Kawer, seorang mahasiswa di Kota Jayapura. Ketua Panitia Pelaksana (Panpel) Persipura…

2 minutes ago

PDAM Langsung Turunkan Tim Pastikan Pasokan Air Bersih

Entis menjelaskan terkait ketersediaan air bersih di RSUD Jayapura, pihaknya langsung menurunkan Tim Teknis yang…

1 hour ago

Tata Kelola RSUD Jayapura Buruk

Plt Direktur RSUD Jayapura, Andreas Pekey menjelaskan, anggaran Rp104 miliar tersebut bersumber dari dana Otonomi…

2 hours ago

Presiden Prabowo Langsung Pimpin Ratas Evaluasi PSN di Hambalang

Pertemuan di Hambalang dihadiri sejumlah menteri dan pejabat tinggi negara, di antaranya Menteri Koordinator Bidang…

3 hours ago

Ini Jadwal Hari Pertama Puasa Ramadan 2026

Muhammadiyah menetapkan bahwa 1 Ramadan 1447 H jatuh pada Rabu, 18 Februari 2026. Keputusan tersebut…

8 hours ago

Lengkap, Ini Hasil Identifikasi 7 Jenazah Korban Kecelakaan Pesawat ATR 42-500

”Tim DVI Biddokkes Polda Sulsel didukung oleh Tim DVI Pusdokkes Polri, Tim Pusiden Polri, Tim…

9 hours ago