Categories: NASIONAL

Heli yang Membawa Presiden Iran Jatuh dan Terbakar

Cuaca Buruk Diduga Jadi Sebab, Menlu Hossein Turut Meninggal Dunia

JAKARTA – Presiden Iran Ebrahim Raisi dan rombongan terlibat kecelakaan helikopter di pegunungan barat laut Iran kemarin (20/5). Seluruh penumpang dalam heli yang berjumlah sembilan orang termasuk kru heli meninggal. Termasuk Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amir-Abdollahian.

Menurut laporan dari BBC, rombongan Raisi tengah menuju Tabriz setelah mengunjungi pembukaan di perbatasan Azerbaijan. Diduga kecelakaan Heli 212 buatan Amerika Serikat ini karena cuaca buruk. Setelah kejadian, heli langsung hancur terbakar.

Sementara itu dalam berita yang dilansir dari Al Jazeera, jasad seluruh penumpang ditemukan pada kemarin pagi. Sesaat setelah insiden kecelakaan itu. Di dalam rombongan itu, presiden 63 tahun itu bersama menteri luar negeri Iran Hossein Amir-Abdollahian dan Gubernur Azerbaijan Barat Malek Rahmati.

Sebenarnya dalam sebelum insiden itu, ada beberapa heli yang konvoi. Rombongan heli yang selamat terdapat Menteri Energi ali Akbar Mehrabian dan Menteri Perumahan dan Transportasi Mehrdad Bazrpash. Mereka yang berada di heli yang berbeda dari yang ditumpangi Raisi langsung menelpon saluran emergensi sesaat setelah kejadian itu.

Menteri Dalam Negeri Iran Ahmad Vahidi menyatakan tim SAR setempat mencoba menjangkau lokasi jatuhnya heli. Sayang kabut dan cuaca buruk menghambat evakuasi.

Panglima Militer Iran Mayor Jenderal Mohammad Bagheri mengatakan telah memeriksa kondisi heli pada Minggu (19/5). “Kondisi seluruh fasilitas dan peralatan tentara maupun polisi dapat melayani Presiden dan rombongan,” katanya.

Kematian Raisi ini membuat duka bagi masyarakat Iran. Namun roda pemerintahan harus tetap berjalan. Dilansir dari Reuters, setelah kejadian kecelakaan itu pemerintah langsung melakukan rapat besar. Wakil Presiden Pertama Iran Mohammad Mokhber menghadiri rapat ini. Dia digadang akan menjadi pengganti sementara Raisi untuk memimpin pemerintahan Iran. “Kami akan mengikuti jejak Presiden Raisi dalam bertugas

Mokhber memang dikenal dekat dengan pemimpin tertinggi Ayatollah Ali Khamenei. Selain itu, dia juga bagian dari tim pejabat Iran yang mengunjungi Rusia pada Oktober lalu dan setuju untuk memasok rudal dan drone ke militer Rusia.

Khamenei juga mengumumkan Iran berduka selama lima hari. “Saya umumkan lima hari berkabung publik Iran,” katanya.

Page: 1 2

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos

Recent Posts

Operasi Batal Gara-gara Air Tak Ngalir

Kepala Unit Kemoterapi RSUD Jayapura, dr Jan Frits Siauta, SpB subsp (K), Finacs mengungkapkan, sejak…

20 hours ago

Target Lansia, Pelaku Raup Puluhan Juta dan Belasan Gram Emas

Menurut Kapolsek, modus yang digunakan pelaku adalah dengan membujuk korban menggunakan iming-iming nomor togel yang…

21 hours ago

Bakal Provinsi Papua Utara Harus Jauh dari “Proyek Elit”

Menurut BTM, pembentukan Papua Utara bukan sekadar pemekaran administratif, melainkan langkah strategis untuk memperpendek rentang…

22 hours ago

Alokasi Anggaran Tak Sebanding Kebutuhan Riil, Keselamatan Pasien Terancam

Bagi pasien yang tubuhnya kian rapuh akibat terapi, menaiki tangga karena lift rusak bukan sekadar…

23 hours ago

Koordinasi Dapur MBG Belum Optimal

Dikatakan, pihaknya memiliki tugas pada aspek ketersediaan, keterjangkauan, dan keamanan pangan. Namun, koordinasi dengan pengelola…

24 hours ago

Kebijakan Nasional Harus Selaras Budaya di Papua

Hal ini dinilai krusial agar setiap program pemerintah dapat diterima dan dirasakan manfaatnya secara optimal…

1 day ago