Categories: METROPOLIS

Elsye Rumbekwan: Sekwan Perlu Edukasi Anggota DPR Baru

JAYAPURA– Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Asosiasi Sekretaris DPRD Kabupaten/Kota Seluruh Indonesia (Asdeksi) se-Tanah Papua (Asdeksi)   digelar di Kota Jayapura, Kamis(1/2).

Selain melaksanakan Rakerda pada kesempatan itu juga dilakukan pemilihan dan pengukuhan pengurus yang baru Asdeksi se-Tanah Papua, dimana ketua dewan pengurus daerah  Papua dijabat oleh  Derek Wouw yang saat ini juga menjabat sebagai Sekretaris DPRD Kabupaten Jayapura.

   “Kita dipercayakan untuk menyelenggarakan rakor ini, beberapa rekomendasi yang akan kita bawa dalam Rakornas dewan pengurus nasional pada bulan Februari ini  di Bandung,” kata Derek Wouw, Kamis (1/2).

  Dia mengatakan lahirnya Asosiasi Sekretaris DPRD ini tidak terlepas dari banyaknya persoalan yang ada di DPR yang kemudian sangat penting untuk dibahas secara bersama oleh seluruh sekretaris dewan, sehingga bisa mendapatkan jalan keluar atau solusinya.

   “Contoh  di Papua,  amanat undang-undang Otsus nomor 2 itu  ada kursi penunjukan,  yang mengakomodir masyarakat adat setempat.  Di situlah minimal kita sebagai sekwan bisa memahami, bagaimana kita bisa memberikan pelayanan kepada mereka.”ungkapnya.

  “Dia (dewan dari kursi penangkatan otsus) datang ini bicara otsus dalam pengertian dia bicara adat atau dia bicara kelembagaan secara umum.  Sementara kita tahu tugas besar DPR itu kan menjalankan tiga fungsi.  Fungsi legislasi, pengawasan dan budgeting.  Oleh karena itu kita perlu dibekali.  Daripada itu kita juga akan memberikan pelayanan yang terbaik kepada mereka,” katanya.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Operasi Batal Gara-gara Air Tak Ngalir

Kepala Unit Kemoterapi RSUD Jayapura, dr Jan Frits Siauta, SpB subsp (K), Finacs mengungkapkan, sejak…

1 day ago

Target Lansia, Pelaku Raup Puluhan Juta dan Belasan Gram Emas

Menurut Kapolsek, modus yang digunakan pelaku adalah dengan membujuk korban menggunakan iming-iming nomor togel yang…

1 day ago

Bakal Provinsi Papua Utara Harus Jauh dari “Proyek Elit”

Menurut BTM, pembentukan Papua Utara bukan sekadar pemekaran administratif, melainkan langkah strategis untuk memperpendek rentang…

1 day ago

Alokasi Anggaran Tak Sebanding Kebutuhan Riil, Keselamatan Pasien Terancam

Bagi pasien yang tubuhnya kian rapuh akibat terapi, menaiki tangga karena lift rusak bukan sekadar…

1 day ago

Koordinasi Dapur MBG Belum Optimal

Dikatakan, pihaknya memiliki tugas pada aspek ketersediaan, keterjangkauan, dan keamanan pangan. Namun, koordinasi dengan pengelola…

1 day ago

Kebijakan Nasional Harus Selaras Budaya di Papua

Hal ini dinilai krusial agar setiap program pemerintah dapat diterima dan dirasakan manfaatnya secara optimal…

1 day ago