

Plt Sekda Kabupaten Jayapura Abdul Rahman Basri bersama Wakil Dekan I FKIP UNCEN, Dr. Drs. C. Tanto, M.Si dan mahasiswa FKIP Uncen foto bersama usai merampungkan KKN Mandirinya di Kabupaten Jayapura, Senin (26/8) (foto:Humas Pemkab Jayapura)
SENTANI – Sebanyak 220 mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Cenderawasih (Uncen) resmi ditarik dari lokasi Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mandiri di Kabupaten Jayapura. Penarikan sekaligus pelepasan kembali ke kampus digelar di Lapangan Upacara Kantor Bupati Jayapura, Gunung Merah Sentani, Senin (25/8).
Plt Sekretaris Daerah Kabupaten Jayapura, Abdul Rahman Basri, yang memimpin pelepasan menyampaikan apresiasinya. Ia menilai kehadiran mahasiswa memberikan manfaat nyata bagi masyarakat kampung sekaligus pengalaman berharga bagi mahasiswa sendiri.
“Kegiatan ini bukan hanya memberi dampak positif bagi masyarakat, tetapi juga menjadi bekal penting bagi adik-adik mahasiswa sebagai calon pemimpin bangsa,” ujarnya.
Wakil Dekan I FKIP UNCEN. C. Tanto, menjelaskan, peserta KKN Mandiri ditempatkan di 11 kampung pada tiga distrik, yakni Depapre, Sentani Barat, dan Sentani Timur, masing-masing 20 mahasiswa per kampung. Program yang dijalankan selama dua minggu ini mengusung tema literasi dan numerasi sebagai implementasi Kurikulum Merdeka Belajar.
Page: 1 2
Bagi pasien yang tubuhnya kian rapuh akibat terapi, menaiki tangga karena lift rusak bukan sekadar…
Dikatakan, pihaknya memiliki tugas pada aspek ketersediaan, keterjangkauan, dan keamanan pangan. Namun, koordinasi dengan pengelola…
Hal ini dinilai krusial agar setiap program pemerintah dapat diterima dan dirasakan manfaatnya secara optimal…
Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pangan Papua Sri Utami mengatakan pihaknya mendukung pelaksanaan MBG sebagai bagian…
“Program MBG sangat strategis bagi Papua karena mendukung 'Transformasi Papua Baru yang Maju dan Harmonis’…
‘’Pelakunya 2 orang. Satu membawa parang dan satu pelaku lainnya membawa pisau. Luka besar pada…