Site icon Cenderawasih Pos

Tekan Kriminalitas di Akhir Tahun, Polres Jayawijaya Razia Sajam dan Miras

Anggota Polres Jayawijaya saat melakukan razia miras dan sajam di pasar jibama dan Potikelek Wamena (foto: Denny/ Cepos)

WAMENA -Dalam rangka menekan angka kriminalitas di Kota Wamena menjelang akhir tahun, Polres Jayawijaya terus melaksanakan razia di Pasar Jibama dan Pasar Potikelek Wamena, guna menekan angka kriminalitas yang terjadi di  wilayah itu.

Dalam razia tersebut menyasar terhadap masyarakat yang membawa alat tajam serta minuman keras yang tidak henti –hentinya dilakukan guna mencegah terjadinya tindak pidana di Kota Wamena, sebab diketahui bersama menjelang akhir tahun produksi dan penjualan miras juga meningkat.

Kapolres Jayawijaya AKBP Heri Wibowo, S.IK menyatakan bahwa hari ini pihaknya telah melaksanakan kegiatan razia di dua lokasi berbeda yakni di Pasar Jibama dan Pasar Potikelek Wamena, dimana dalam kegiatan tersebut pihaknya berhasil mengamankan barang bukti berupa 7 bilah pisau sangkur, 1 bilah Parang dan minuman keras jenis CT 1 botol.

“Kegiatan razia ini akan kami tingkatkan terutama menjelang malam pergantian tahun, terutama untuk minuman keras dan senjata tajam. Hal ini bertujuan untuk menekan angka kriminalitas yang disebabkan oleh minuman keras yang berujung terhadap terjadinya tindak pidana di Wamena,” tegas Kapolres

Kapolres juga menghimbau kepada masyarakat di Jayawijaya untuk tidak merayakan malam pergantian tahun dengan berlebihan seperti mengkonsumsi Miras karena dapat berdampak pada terganggunya Kamtibmas maupun meningkatkan angka Laka Lantas, tentunya akan membawa kerugian bagi masyarakat sendiri.

“kami imbau kepada masyarakat untuk tidak merayakan malam pergantian tahun dengan cara yang berlebihan, artinya jangan mengkonsumsi miras dan sengaja membawa kendaraan sebab akibatnya akan sangat berbahaya bagi diri sendiri maupun orang lain,”bebernya

Ia juga menekankan mengungkapkan rasa beryukur telah melalui tahun ini dengan baik bukan dengan melakukan pesta miras yang berlebihan, namun lebih kepada pembinaan kerohanian agar memasuki tahun yang baru dan juga agenda nasional pemilu ditahun yang akan datang bisa berjalan dengan baik dan aman diwilayah Kota Wamena dan seluruh Kabupaten Jayawijaya.

“kami dari Polres Jayawijaya akan terus melakukan peningkatan razia terhadap miras dan juga sajam dalam masyarakat khususnya tempat keramaian, karena sering kali masalah criminal dipicu dari miras dan sajam,”kata Heri wibowo

Kapolres Menambahkan pihaknya akan tetap mempersiapkan personilnya dalam melakukan pengamanan di malam pergantian tahun, hal ini dilakukan agar tidak terjadi hal –hal yang tidak dinginkan dari eforia yang berlebihan.

“kita tetap akan menyiapkan personil untuk melakukan pengamanan pada malam pergantian tahun di Kota Wamena dan sekitarnya, dan diharapkan para tokoh dan ketua paguyuban bisa mengarahkan warganya untuk tak melakukan eforia yang berlebihan,” tutupnya. (jo)

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari Cenderawasihpos.jawapos.com 

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Exit mobile version