Categories: PEGUNUNGAN

PLN Terangi Dua Sekolah di Papua dengan SuperSUN

JAYAPURA – PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah (UIW) Papua dan Papua Barat sukses menghadirkan listrik di dua sekolah dasar yang terletak di daerah terpencil, terluar, dan tertinggal (3T) menggunakan inovasi SuperSUN. Kedua sekolah tersebut adalah SD YPPK Teri di Distrik Kimaam, Kabupaten Merauke, Papua Selatan, dan SD Inpres Abusa di Distrik Kurulu, Kabupaten Jayawijaya, Papua Pegunungan.

Sebelumnya, kondisi kelistrikan di kedua sekolah ini cukup terbatas. Christiana Sirken, seorang guru di SD YPPK Teri yang juga aktif sebagai konten kreator, sempat membagikan kondisi sekolahnya di media sosial. Ia menceritakan bahwa SD YPPK Teri sebelumnya bergantung pada instalasi listrik tenaga surya rakitan sendiri dengan alat seadanya.

Listrik yang dihasilkan dari panel surya tersebut hanya cukup untuk penerangan dan pengisian daya ponsel saat ada sinar matahari saja, karena belum ada media penyimpanan baterai yang memadai untuk mendukung kegiatan belajar mengajar secara penuh. Sementara itu, SD Inpres Abusa sama sekali belum tersentuh listrik.

Kini, kedua sekolah tersebut telah mendapatkan bantuan pemasangan listrik melalui SuperSUN. Pada unggahan terbarunya, Christina dengan gembira menunjukkan SuperSUN yang sudah terpasang di SD YPPK Teri.

“Tipe SuperSUN ini adalah 900 Volt Ampere. Jadi cara kerja perangkat ini tetap masih menggunakan panel surya atau menggunakan tenaga matahari. Kami juga diberikan dua buah panel surya dengan daya 350 watt,” tutur Christiana.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Operasi Batal Gara-gara Air Tak Ngalir

Kepala Unit Kemoterapi RSUD Jayapura, dr Jan Frits Siauta, SpB subsp (K), Finacs mengungkapkan, sejak…

8 hours ago

Target Lansia, Pelaku Raup Puluhan Juta dan Belasan Gram Emas

Menurut Kapolsek, modus yang digunakan pelaku adalah dengan membujuk korban menggunakan iming-iming nomor togel yang…

9 hours ago

Bakal Provinsi Papua Utara Harus Jauh dari “Proyek Elit”

Menurut BTM, pembentukan Papua Utara bukan sekadar pemekaran administratif, melainkan langkah strategis untuk memperpendek rentang…

10 hours ago

Alokasi Anggaran Tak Sebanding Kebutuhan Riil, Keselamatan Pasien Terancam

Bagi pasien yang tubuhnya kian rapuh akibat terapi, menaiki tangga karena lift rusak bukan sekadar…

11 hours ago

Koordinasi Dapur MBG Belum Optimal

Dikatakan, pihaknya memiliki tugas pada aspek ketersediaan, keterjangkauan, dan keamanan pangan. Namun, koordinasi dengan pengelola…

12 hours ago

Kebijakan Nasional Harus Selaras Budaya di Papua

Hal ini dinilai krusial agar setiap program pemerintah dapat diterima dan dirasakan manfaatnya secara optimal…

13 hours ago