Categories: MERAUKE

Dua Pelaku Curas Diringkus Polisi

WAMENA-Tak butuh waktu lama, dua orang pelaku pencurian dan penikaman berhasil diringkus aparat kepolisian Polres Jayawijaya usai melakukan aksinya di jalan Gatot Subroto Wamena Minggu (15/9) kemarin.

Korban atas nama Muh Ali Samsa (40) mengalami luka tusuk di dada bagian kiri, sementara pelakunya adalah mahasiswa berinisial NW (36) dan rekannya JK (28). Keduanya diamankan di Pasar Wouma Wamena pada siang hari usai melakukan aksinya dengan merampas sepeda motor dan Hp milik korban.

Kapolres Jayawijaya melalui Plt Kasi Humas Ipda M. Suryanto saat dikonfirmasi membenarkan adanya tindak pidana pencurian dan kekerasan di Jalan Gatot Subroto Wamena, dimana saat ini sudah dua orang terduga pelaku berhasil diamankan dari 5 orang yang telah diamankan.

“Kedua pelaku NW dan JK berhasil kita amankan dan saat ini masih dilakukan pengembangan lebih lanjut. Menurut keterangan korban dan saksi pelaku ada berjumlah 5 orang sehingga kasus ini masih kita dalami guna mengungkap tiga pelaku lainnya,” jelasnya.

Untuk korban saat ini masih mendapatkan perawatan medis. Selain itu pihaknya juga masih mengumpulkan sejumlah barang bukti serta keterangan dari saksi di TKP guna pengungkapan kasus tersebut, sementara barang bukti yang diamankan 1 unit motor Yamaha Mio M3

“Tertangkapnya dua dari lima pelaku yang melakukan tindak pidana curas ini, lantaran ada CCTV di sekitar tempat kejadian perkara yang merekam aksi tersebut sehingga dapat diidentifikasi dan kemudian dilakukan penangkapan,” tutup Kasi Humas Ipda M. Suryanto.

Ia juga menjelaskan jika tertangkapnya dua dari lima pelaku  berawal  sejak Pukul  07.15 Wit, Personel tiba di RSUD Wamena dan bertemu dengan istri korban yang merupakan saksi dan diperoleh informasi Sekitar pukul 05.15 Wit,  keduanya keluar dari rumah di lokasi tiga wamena, tujuan hendak ingin pergi ke Bandara Wamena,

Page: 1 2

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos

Recent Posts

Operasi Batal Gara-gara Air Tak Ngalir

Kepala Unit Kemoterapi RSUD Jayapura, dr Jan Frits Siauta, SpB subsp (K), Finacs mengungkapkan, sejak…

2 hours ago

Target Lansia, Pelaku Raup Puluhan Juta dan Belasan Gram Emas

Menurut Kapolsek, modus yang digunakan pelaku adalah dengan membujuk korban menggunakan iming-iming nomor togel yang…

3 hours ago

Bakal Provinsi Papua Utara Harus Jauh dari “Proyek Elit”

Menurut BTM, pembentukan Papua Utara bukan sekadar pemekaran administratif, melainkan langkah strategis untuk memperpendek rentang…

4 hours ago

Alokasi Anggaran Tak Sebanding Kebutuhan Riil, Keselamatan Pasien Terancam

Bagi pasien yang tubuhnya kian rapuh akibat terapi, menaiki tangga karena lift rusak bukan sekadar…

5 hours ago

Koordinasi Dapur MBG Belum Optimal

Dikatakan, pihaknya memiliki tugas pada aspek ketersediaan, keterjangkauan, dan keamanan pangan. Namun, koordinasi dengan pengelola…

6 hours ago

Kebijakan Nasional Harus Selaras Budaya di Papua

Hal ini dinilai krusial agar setiap program pemerintah dapat diterima dan dirasakan manfaatnya secara optimal…

7 hours ago