Categories: FEATURES

Tunjukan Tren Positif, MBG Tak Sekedar Program Makanan

Yang Terungkap Dari Rakor Lintas Sektoral Penyelengara Program MBG di Papua

Dalam rangka peningkatan penyelenggara program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Provinsi Papua, United Nations International Children’s Fund (UNICEF) melalui Yayasan GAPAI Harapan Papua, melaksanakan Rapat Koordinasi Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Horison Hotel Kotaraja, pada Rabu (26/11).

Laporan: Jimianus Karlodi_Jayapura

Rapat koordinasi ini dihadiri Staf ahli Gubernur Papua Bidang pemberdayaan masyarakat dan budaya Mathias B. Mano, S.Par., M.Kp, Kepala UNICEF se-tanah Papua, Kabag TU BGN Papua, serta Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Pimpinan instansi terkait lainnya di lingkup pemerintah provinsi Papua.

Gubernur Papua yang diwakili oleh staf ahli bidang pemberdayaan masyarakat dan budaya Mathias B. Mano, S.Par., M.Kp mengatakan MBG bukan sekadar penyediaan makanan, tetapi merupakan investasi jangka panjang bagi pembangunan manusia Papua.

Sebagaimana diketahui, percepatan penurunan stunting menjadi agenda prioritas nasional dan juga menjadi fokus Pemerintah Provinsi Papua dalam mewujudkan Papua Sehat.
Ungkapnya berdasarkan Survei Status Gizi Indonesia (SSGI), prevalensi stunting di Papua masih berkisar di angka 26,945 pada tahun 2022 dan meningkat menjadi 28,546 pada tahun 2023. Angka ini menjadi pengingat bahwa kerja kita harus semakin serius, terarah dan kolaboratif.

“Program Makan Bergizi Gratis atau MBG ini sebagai program prioritas nasional Pemerintahan Presiden RI Prabowo Subianto yang memiliki tujuan mulia, yaitu meningkatkan status gizi masyarakat, memperkuat ketahanan kesehatan ibu hamil dan balita, serta memastikan generasi muda mendapatkan asupan gizi yang cukup untuk tumbuh kuat, sehat dan cerdas,” jelasnya.

Sebut Mathias program ini menyasar lebih dari 82 juta penerima manfaat di seluruh Indonesia, termasuk ibu hamil, ibu menyusui, balita, serta peserta didik dari PAUD hingga SMA.

Page: 1 2 3

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos

Recent Posts

Buruknya Tata Kelola, Pemanfaatan Aset Pemprov Tak Optimal

Gubernur Papua Matius D. Fakhiri mengatakan, PT Irian Bhakti Mandiri memiliki aset bernilai besar yang…

4 hours ago

Gelombang Tinggi Mengancam Perairan Utara Papua

Peringatan tinggi gelombang tersebut muncul di perairan utara Papua dikarenakan beberapa hari terakhir terpantau signifikan.…

5 hours ago

Jika Papua Utara Jadi, Suka Tidak Suka Harus Diterima

Provinsi baru ini nantinya akan membawahi wilayah adat Saireri, yang mencakup lima kabupaten yaitu; Biak…

5 hours ago

TP3C dan Staf Khusus Diharap Beri Masukan Objektif ke Gubernur

Pelantikan tersebut dilaksanakan setelah tiga bulan masa pemerintahan Gubernur dan Wakil Gubernur Papua pasca dilantik…

6 hours ago

Komisi X DPR Dorong Perluasan Akses dan Lokasi Sekolah Rakyat di Papua

“Banyak anak di Papua menghadapi hambatan, bukan hanya soal jarak sekolah, tetapi kondisi ekonomi keluarga.…

6 hours ago

Sosok Polisi Bhabinkamtimas yang Jadi “Lentera” di Kampung Terapung

Mesin menderu pelan, membelah air tenang menuju Kampung Enggros, sebuah pemukiman unik yang berdiri di…

7 hours ago