

Ketua YPKP Sentani, Kabupaten Jayapura, Supriyadi saat menjadi pembina upacara dalam perayaan Milad Ke-49 YPKP Sentani, berlangsung di lapangan upacara yang berada di YPKP Sentani, Jumat (20/12/2024)kemarin. (foto. Priyadi/Cepos)
Melihat Prestasi, Eksistensi dan Tantangan YPKP Sentani dalam Merayakan Milad Ke-49 Tahun 2024
Pada Hari Jumat 20 Desember 2024 YPKP Sentani, Kabupaten Jayapura, telah merayakan Milad Ke-49 apa saja yang sudah diraih dan apa yang menjadi kendala yang dihadapi saat ini ?
Laporan : Priyadi -Sentani, Kabupaten Jayapura
Yayasan Pondok Karya Pembangunan (YPKP) Sentani di Kabupaten Jayapura pada hari Jumat 20 Desember 2024 merayakan Milad Ke-49, tanpa disadari berdirinya YPKP Sentani sudah begitu lama, sehingga torehan prestasi dan keberhasilan tentunya menjadi semangat memacu dan memicu YPKP Sentani untuk tetap eksis dan maju sampai saat ini dengan memberikan pelayanan terbaik untuk peningkatan mutu dunia pendidikan di Kabupaten Jayapura dan peningkatan kualitas SDM generasi muda di Tanah Papua khususnya Kabupaten Jayapura.
Selaku Ketua YPKP Sentani Supriyadi mengaku, tidak mudah untuk mempertahankan eksistensi YPKP Sentani hingga merayakan hari jadinya Ke -49, tentunya ini berkat kerja keras dan usaha yang dilakukan oleh para pendiri pertama yayasan dan didukung tenaga pendidik, tenaga kependidikan, Pemerintah, orang tua dan pihak yang berkontribusi lainnya.
“YPKP Sentani tahun 2025 akan merayakan Milad Ke-50 tahun atau ulang tahun emas ini hal yang sangat luar biasa dan saat ini Milad Ke-49 kami sudah berikan yang terbaik untuk peningkatan mutu pendidikan papua khususnya Kabupaten Jayapura termasuk dalam penyerapan alumni yang bekerja ada yang menjadi mantan kepala daerah, jadi TNI/Polri dan bekerja di bidang BUMN BUMD serta lainnya,”katanya.
Page: 1 2
Gubernur Papua Mathius D Fakhiri, mengatakan program tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah untuk…
Wakil Wali Kota Jayapura, Rustan Saru menjelaskan bahwa saat ini tim terpadu atau Garnisun terus…
Ia menambahkan, pada awal bulan lalu Pemkot Jayapura juga telah menyalurkan enam unit kendaraan dinas…
Agus Salim dan Sa’di berangkat dari Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Hamadi menggunakan satu unit perahu…
Kepala DKP Papua Iman Djuniawal, mengatakan selama ini sebagian besar hasil tangkapan ikan di Wilayah…
Dengan posisi sebagai ekonomi terbesar di kawasan dan anggota G20, ia menyebut bahwa Indonesia memiliki…