Categories: BERITA UTAMA

Sembunyi Enam Hari, Empat Penambang Selamat dari Serangan KKB

Lebih lanjut, Faizal menegaskan bahwa Operasi Damai Cartenz akan terus fokus pada misi penegakan hukum yang humanis sekaligus menjaga keselamatan masyarakat sipil di wilayah rawan gangguan keamanan.

Hal senada disampaikan Wakil Kepala Operasi Damai Cartenz, Kombes Pol Adarma Sinaga. Ia menyampaikan bahwa pengamanan di wilayah Yahukimo akan diperkuat dengan langkah-langkah strategis dan koordinatif bersama seluruh unsur aparat keamanan.

“Kami akan melakukan langkah-langkah taktis dan koordinatif untuk memastikan stabilitas keamanan di Yahukimo. Penegakan hukum terhadap kelompok bersenjata akan dilakukan secara terukur, terarah, dan profesional,” tegas Kombes Adarma.

Dengan keberhasilan evakuasi ini, seluruh korban yang sebelumnya dinyatakan selamat kini berada dalam kondisi aman serta mendapatkan perawatan yang diperlukan. Kapolres Yahukimo, AKBP Zet Saalino yang dikonfirmasi membenarkan soal empat penambang yang berhasil diamankan.

“Jadi saat rekan – rekan mereka ditembak dan dibunuh mereka berhasil melarikan diri dan bersembunyi. Selama 6 hari mereka bertahan di pinggir Kali Kabur hingga akhirnya ditemukan aparat dan kami bawa keluar,” tambah Saalino.

Hanya saja hingga kini tiga penambang dari lima lainnya belum berhasil dievakuasi. “Untuk yang tiga lagi belum berhasil kami evakuasi karena faktor cuaca tapi besok akan kami coba lagi, semoga bisa tembus masuk ke lokasi,” tutupnya. (rel/ade)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Prabowo Sebut Prediksi Pakar, Indonesia Bisa Jadi Negara Terkaya ke-4 di DuniaPrabowo Sebut Prediksi Pakar, Indonesia Bisa Jadi Negara Terkaya ke-4 di Dunia

Prabowo Sebut Prediksi Pakar, Indonesia Bisa Jadi Negara Terkaya ke-4 di Dunia

Menurut Prabowo, para analis geopolitik menilai Indonesia memiliki modal alam yang sangat besar, mulai dari…

12 hours ago

Pasal Penghinaan Presiden Bersifat Delik Aduan

Ia menjelaskan, objek delik aduan dalam pasal ini dibatasi secara ketat hanya pada lembaga negara…

13 hours ago

Menhan Ingin Sempurnakan Komando Operasi di Papua

Menurut pemerhati isu-isu militer dari Institute for Security and Strategic Studies (ISESS), Khairul Fahmi, penyempurnaan…

14 hours ago

Pemalangan PSN karena Kurangnya Sosialisasi

‘’Kalau kami dari dewan melihat bahwa aksi pemalangan itu terjadi karena pemerintah kurang memberikan sosialisasi…

15 hours ago

Personel Polda Diminta Segera Beradaptasi dengan KUHAP Baru

"Kritik-kritik tersebut, baik melalui media hiburan maupun fenomena sosial lainnya, merupakan catatan penting dan bahan…

16 hours ago

11 Orang Tewas Dampak Konflik di Kwamki

Kapolsek mengatakan bahwa sebelum kejadian, aparat sempat memasuki area perang dan melakukan pembongkaran terhadap tenda-tenda…

18 hours ago