Categories: BERITA UTAMA

Gagal Maksimalkan Laga Kandang

1 Persipura v PSBS 1

JAYAPURA – Duel menarik dipertontonkan Persipura Jayapura dengan PSBS Biak saat bentrok dalam laga pamungkas putaran pertama Liga 2 2023/2024 grup 4 di Stadion Mandala Jayapura, Jumat (20/10) kemarin.

Kedua tim tampil sama kuat dan menutup pertandingan dengan skor 1-1. Tuan rumah lebih dulu unggul lewat sontekan Ramai Rumakiek pada menit 42′. Kemudian Alexsandro Perreira menyamakan kedudukan pada menit 74′.

Dalam pertandingan, Persipura sebenarnya mendominasi permainan dengan menguasai penguasaan bola. Tim berjuluk Mutiara Hitam itu setidaknya 12 kali melakukan percobaan. 3 diantanya tepat sasaran. Sebaliknya, PSBS hanya melakukan percobaan sebanyak 6 kali dan 2 on target.

Tambahan satu poin, PSBS sukses menutup putaran pertama sebagai pemuncak klasemen grup 4 dengan koleksi 11 poin. Sebaliknya, Persipura bertengger pada peringkat 5 dengan koleksi 7 poin dari hasil 1 sekali menang dan 4 kali imbang.

Juru taktik Persipura, Toni Ho mengatakan bahwa dirinya telah mengingatkan pemainnya untuk hati-hati dalam laga ini. Tapi menurutnya, pemain sudah tampil bagus dengan menjalankan seluruh instruksi.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Diduga Bodong, Mobil Oknum Anggota TNI Diamankan

‘’Yang dia berikan kepada kami foto copy STNK. Aslinya tidak ditunjukkan. Kemudian BPKB juga tidak…

37 minutes ago

Menteri Pigai Jangan Bangga, Banyak Kasus HAM Papua Tak Tuntas

Kepada wartawan di Universitas Cenderawasih (Uncen) pada, Senin (20/1/2026) pria yang akrab disapa Pigai itu…

2 hours ago

Kejati Papua Barat Tahan Dua Tersangka Korupsi Dermaga Marampa

Nilai proyek pembangunan dermaga apung Marampa tahap IV yang tercantum dalam daftar pelaksana anggaran (DPA)…

3 hours ago

Purbaya: Perusahaan Asal Tiongkok Siap-siap

Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa menyampaikan bakal melakukan sidak terhadap perusahaan baja asal Tiongkok…

4 hours ago

Potongan Fee Proyek Merupakan Penyakit Lama

Maidi diduga terlibat dalam kasus dugaan fee proyek serta penyimpangan dana Corporate Social Responsibility (CSR).…

8 hours ago

Setujui Tunjangan Rp 30 Juta/Bulan untuk Dokter Spesialis di Daerah Terpencil

Pada tahap awal, tunjangan sebesar Rp 30 Juta tersebut akan diberikan kepada sekitar 1.500 dokter…

9 hours ago