

Aries Toteles Ap saat berfoto bersama promotor dan co-promotor usai ujian terbuka promosi doktor, di Kampus Unipa, Sabtu (17/8). (foto:Humas DKLH)
Rektor Unipa: Yang Dilakukan Aries Toteles AP Miliki Dampak bagi Pemerintah dan Masyarakat Papua.
JAYAPURA – Plt Kepala Dinas Kehutanan dan Lingkungan Hidup (DKLH) Provinsi Papua, Aries Toteles Ap, mencatatkan namanya sebagai Doktor Ilmu Lingkungan setelah menyelesaikan ujian terbuka promosi doktor, di Kampus Unipa, Sabtu (17/8). Ia merupakan lulusan Doktor Ilmu Lingkungan yang ke-28 untuk Unipa Papua.
Aries menempuh pendidikan doktor selama empat tahun, sejak tahun 2021 hingga 2025. Adapun judul disertasinya adalah “Model Ekonomi Hijau Melalui Hilirisasi Produk Hasil Hutan Bukan Kayu (HHBK) dalam Mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) di Provinsi Papua”
Aries Toteles Ap, dinyatakan lulus oleh Universitas Papua (Unipa) usai memaparkan hasil disertasinya dalam sidang terbuka (promosi) doktor, Program Doktor Ilmu Lingkungan Pascasarjana Unipa. Ia lulus dengan nilai 91 predikat sangat memuaskan.
Rektor Unipa, Dr. Hugo Warami, S.Pd., M.Hum, mengapresiasi Dr. Aries Toteles AP, yang di tengah kesibukannya sebagai salah satu kepala OPD Dinas Kehutanan Provinsi Papua, namun menyempatkan diri untuk menyelesaikan studi.
“Hal yang menarik dari seorang Aries Toteles adalah, menemukan sebuah model ekonomi hijau yang bisa menjadi salah satu strategi terbarukan di dalam pengelolaan hasil hutan non-kayu,” kata Rektor Unipa dalam rekaman suara yang diterima Cenderawasih Pos, Minggu (17/8).
Ia pun berharap, dari temuan-temuan dalam disertasinya. Bisa dilirik oleh Pemerintah Daerah Papua dalam rangka pengembangan ekonomi kerakyatan, industri kreatif yang berbasis non-kayu. Sebab menurutnya, yang hari ini dimiliki oleh pemerintah dan kabupaten/kota se-Tanah Papua itu yang menjadi modal hari ini.
Sebanyak 12.881 pasang mata memadati Stadion Lukas Enembe. Angka ini menjadi jumlah penonton terbanyak sejauh…
Plt. Kepala Dinas ESDM Penanaman Modal PTSP Papua, Dr.Karsudi, SP,MSi mengatakan, ke depan pemerintah daerah…
Sebagai bentuk pengawasan dan penertiban, Wali Kota meminta Kapolresta Jayapura Kota dan Komandan Kodim (Dandim)…
Bagi Robby, keberhasilan bukan semata soal angka, tetapi tentang kepercayaan, kebersamaan, dan proses. Salah satu…
KUHP yang lazim disebut KUHP Nasional ini merumuskan secara sistematis berbagai jenis tindak pidana, mulai…
“ASN Kementerian Agama harus mampu mewarnai substansi AI dengan konten keagamaan yang otoritatif, moderat, sejuk,…