Categories: PARIWARA

Walikota Berharap Wapres Beri Perhatian Pembangunan Pasar Youtefa

JAYAPURA – Wakil Presiden Republik Indonesia, Gibran Rakabuming Raka, dijadwalkan melakukan kunjungan kerja ke Papua, khususnya di Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura. Berdasarkan rundown kunjungan, ada 11 titik yang akan menjadi tujuan orang nomor dua di Republik Indonesia tersebut selama berada di Bumi Cenderawasih.

Salah satu lokasi yang akan dikunjungi Wapres adalah Pasar Youtefa, pasar sentral terbesar di Provinsi Papua yang terletak di Kota Jayapura. Kunjungan ini dinilai sangat strategis, sebab Pemerintah Kota Jayapura di bawah kepemimpinan Wali Kota Abisai Rollo tengah merencanakan pembangunan ulang Pasar Youtefa menjadi pasar modern bertingkat.

Wali Kota Jayapura, Abisai Rollo, menegaskan bahwa kunjungan Wapres Gibran ke Pasar Youtefa diharapkan menjadi momentum penting untuk memperjuangkan dukungan pembangunan pasar tersebut.

“Sejak saya bersama Wakil Wali Kota Rustan Saru terpilih, salah satu program prioritas kami adalah membangun Pasar Youtefa agar lebih modern. Konsep yang kami tawarkan adalah pasar bertingkat dengan fasilitas yang lebih layak, nyaman, dan tertata,” ujar Abisai saat ditemui di Kantor Wali Kota Jayapura, Selasa (16/9).

Page: 1 2 3

Juna Cepos

Recent Posts

Kemungkinan Besar Pemain Asing Tidak Diubah

Coach RD sepertinya masih yakin dengan Matheus Silva, Arthur Vieira dan Takuya Matsunaga untuk mengisi…

5 hours ago

Merauke Dilanda Cuaca Ekstrim, BMKG Keluarkan Peringatan Dini

‘’Penyebabnya apa? karena di bulan Januari sudah masuk penghujan di Papua Selatan kemudian ada daerah…

6 hours ago

Persipura Terus Perkuat Pertahanan

Juru taktik Persipura, Rahmad Darmawan mengatakan bahwa dua laga away ini sangat penting bagi mereka…

6 hours ago

Air Bersih di Timika Tak Lagi Mengalir, Warga Resah

Berdasarkan informasi yang dihimpun media ini, hampir sebagian besar wilayah di kota Timika tidak lagi…

7 hours ago

Bentrok di Kwamki Narama Segera Berakhir

Hal ini berdasarkan hasil pertemuan antara Pemerintah Kabupaten Mimika bersama masing-masing pihak yang berkonflik secara…

8 hours ago

Puskesmas Gudang Arang Secara Beruntun Dibobol Maling

Adapun barang-barang yang hilang dibawa kabur oleh pelaku tersebut berupa 10 kipas angin, 2 dispencer,…

9 hours ago