Categories: METROPOLIS

Pererat Tali Silaturahmi Tukang Ledeng Jayapura

JAYAPURA-Keluarga besar PT. Air Minum Jayapura Robongholo Nanwani (Perseroda) mengadakan Perayaan Natal di Hotel Suni Abepura, Jumat (13/12). Perayaan Natal tahun ini mengusung tema dengan mengutip injil Lukas pasal 2 ayat 15, “Marilah Sekarang Kita Pergi ke Betlehem”. Dengan sub tema yaitu  “Transformasi Pelayanan dengan Iman dan Pengharapan akan Kristus Yesus”

   Direktur Utama PT. Air Minum Jayapura Dr. Entis Sutisna, SE, MM, CGRM mengatakan ibadah natal itu digelar dalam rangka mempererat tali silahturahmi antar jajaran ataupun keluarga tukang ledeng Jayapura. Melalui tema natal tersebut kiranya mampu memotivasi segenap tukang ledeng untuk meningkatkan kebersamaan dan kekompakkan demi peningkatan kualitas kinerja pelayanan.

  “Momentun natal kiranya bisa menjadi semangat untuk menjaga silaturahmi dan meningkatkan kekompakkan antar pegawai, serta transformasi pelayanan yang lebih profesional dan handal bagi masyarakat pelanggan,” tuturnya.

  Lebih lanjut perayaan natal tersebut bentuk ucapan syukur atas capaian PT. AMJ selama tahun 2024. Dimana penilaian kinerja dari BPKP Perwakilan Papua memberikan predikat penilaian kinerja sehat. Kemudian secara nasional PT. Air Minum Jayapura mendapat peringkat ke-164 sebagai BUMD Air Minum terbaik dari total 400 BUMD Air Minum di seluruh Indonesia.

   Capaian-capaian inilah yang kemudian disyukuri oleh PTAMJ dengan harapan kebersamaan mereka semakin dipererat. Tentu dalam melayani pelanggan juga akan semakin lebih baik. Terlepas dari capaian itu Entis juga mengaku bahwa dalam melayani masyarakat banyak kekurangan yang harus dievaluasi kedepannya.

    Ia pun mengharapkan kepada masyarakat, agar terus mendukung kerja kerja tukang ledeng di Kota dan Kabupaten Jayapura sehingga pemenuhan air bersih di Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura berjalan lancar.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Tan Wie Long: Ini Penghargaan Sekaligus Tanggungjawab

Ia tak menampik bahwa Indonesia masih menghadapi sejumlah persoalan terkait pelanggaran HAM yang belum sepenuhnya…

7 hours ago

Menteri Natalius Jangan Terlalu Bangga

Indonesia menjadi Presiden Dewan HAM adalah sebuah hal yang lumrah. Dimana lima region lainnya dibelahan…

8 hours ago

Evan Soumilena Dukung Turnamen Sepak Bola Antar Satker Polda Papua

Evan Soumilena dikenal sebagai pemain Tim Nasional Futsal Indonesia yang aktif membela Indonesia di berbagai…

12 hours ago

Polres Tolikara Perkuat Kamtibmas Lewat Patroli Pagi

Kegiatan patroli menyasar sejumlah titik pusat aktivitas masyarakat, seperti pertokoan, kios pedagang, serta ruas jalan…

13 hours ago

Sat Binmas Polres Mamberamo Tengah Sambangi Tokoh Pemuda Kobakma

Dalam pertemuan tersebut, Iptu Wilhelma Kurut menyampaikan keprihatinan atas maraknya penyakit masyarakat di kalangan pemuda,…

14 hours ago

Sertifikat Juara Lomba Bidang Seni Bisa Jadi Nilai Tambah Saat SPMB

Tujuan dari ketentuan ini adalah untuk menciptakan mekanisme seleksi yang lebih objektif, terstandar, dan adil,…

15 hours ago