Categories: MIMIKA

Diharapkan Dapat Menyelesaikan Sengketa Tanah Pelabuhan Poumako Timika

MIMIKA – Pemerintahan Kabupaten Mimika yang baru dibawah pimpinan Bupati Johannes Rettob dan Wakil Bupati Emanuel Kemong diharapkan mampu menyelesaikan sengketa tanah Pelabuhan Poumako Timika.

Persoalan tanah Pelabuhan Poumako lantas tak kunjung terselesaikan sampai saat ini. Bahkan, proses penyelesaiannya semakin tak menemui titik terang.

Akibatnya, rencana pembangunan Pelabuhan Poumako Timika tak kunjung terealisasi akibat sengketa tanah tersebut.  Pelabuhan Poumako yang letaknya berada di wilayah timur Kabupaten Mimika ini sudah lama tidak terurus dan kian memprihatinkan.

Kepala Pelni Cabang Timika, Rachmansyah Chaidir menaruh harapan terkait penyelesaian sengketa tanah ini pada pemerintahan yang barj dibawah Kepemimpinan Bupati Johannes Rettob dan Wakil Bupati Emanuel Kemong.

Rachmansyah menyebut, pelabuhan yang sudah tidak terurus ini sangat membutuhkan perhatian pemerintah daerah.  Rachmansyah berharap agar kondisi yang kian memburuk di Pelabuhan Poumako ini dapat segera dibenahi, mulai dari infrastruktur hingga sarana dan prasarana pendukungnya.

“Itu urgen sekali kalau saya mau bilang, karena selama ini saya bertugas sudah hampir tiga tahun ini tidak pernah ada progres perbaikan dari infrastruktur di pelabuhan,” katanya saat ditemui, Sabtu (19/4/2925).

Page: 1 2

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos

Recent Posts

Gubernur: Wilayah Perbatasan Punya Nilai dan Peran Strategis

Selain memiliki posisi strategis, wilayah perbatasan Papua juga menyimpan keanekaragaman kekayaan, baik sumber daya alam,…

11 minutes ago

Jayawijaya Raih 13 Medali di Kejurda Taekwondo

Plt Sekda Jayawijaya Petrus Mahuse, AP, M.Si menyatakan, pemerintah sangat bersyukur kepada Tuhan karena sejak…

41 minutes ago

Cuaca Ekstrem Nelayan Diminta Waspada

   Kepala Stasiun Meteorologi Maritim Dok II Jayapura, Heri Purnomo, S.Si, mengatakan bahwa peningkatan tinggi…

1 hour ago

Seruni Kabinet Merah Putih Salurkan 700 Paket Sembako di Sentani Timur

Ny. Sri Suparni Bahlil mengatakan, kunjungan Seruni Kabinet Merah Putih telah berlangsung selama tiga hari…

2 hours ago

Mengenal 3D Ekokardiografi dalam Pengobatan Jantung Bawaan

Dokter Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah Heartology Cardiovascular Hospital, Ario Soeryo Kuncoro, Sp.JP(K) menerangkan keunggulan…

2 hours ago

Kunjungan Seruni Bentuk Perhatian Pemerintah Pusat

Dalam kunjungan tersebut, Pemerintah Kabupaten Jayapura juga menyampaikan permohonan kepada pemerintah pusat terkait program pemasangan…

3 hours ago