Eko berharap seluruh DPC bisa saling mendukung dan membangun kerjasama yang solid untuk mencapai target partai kedepannya.
Ia membeberkan ada beberapa agenda prioritas mereka kedepan, yakni memenangkan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Papua, Matius Derek Fakhiri dan Aryoko Rumaropen dalam PSU mendatang.“PBB pastikan langkah memenangkan calon gubernur kita agar semua kerja-kerja kita jelas. Agenda berikutnya adalah verifikasi partai pada tahun 2028,“ ujarnya.
Kata Eko, DPW dan DPC PBB di Papua akan berusaha meraih satu atau dua kursi di setiap DPC termasuk DPR Papua.“Sekarang kami ada 8 kabupaten 1 kota, Pileg lalu hasilnya 6 kursi. Jadi kita pertahankan yang sudah ada dan memperbaiki yang belum ada. Karena target kita setiap DPC ada di DPR. Begitu juga dengan DPR Papua. Mungkin dari Keerom bisa ada satu atau dua,” katanya.
Sementara itu, Bupati Keerom, Piter Gusbager selaku pembina partai politik di Kabupaten Keerom mengatakan bahwa Muswil adalah sebuah agenda politik yang harus dilaksanakan dengan tujuan menjalankan organisasi partai.
“Saya harap ini juga menjadi konsolidasi untuk membesarkan PBB di Papua. Untuk menjadi besar harus berpikir besar, bekerja dengan pikiran dan gagasan yang besar. Supaya PBB ini besar di Papua dan bisa bersaing dengan partai lain,” pungkasnya. (eri).
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos
Page: 1 2
ICW mencatat, belum genap satu tahun masa jabatan pemerintahan daerah hasil pemilihan terakhir, sudah terdapat…
Nerlince menegaskan, hingga kini MRP tidak pernah mendapatkan data resmi mengenai jumlah maupun identitas investor…
Bupati Jayapura Yunus Wonda mengatakan, pemekaran Grime Nawa merupakan komitmen pemerintah daerah yang akan diperjuangkan…
Angka yang sejatinya bisa memperbaiki wajah pendidikan Indonesia ketimbang berkutat dengan program yang terkesan hanya…
Kegiatan tersebut dipimpin oleh penyidik Sat Reskrim Polres Jayapura dan disaksikan oleh Jaksa Penuntut Umum…
Dia menyebutkan jika patroli keamanan ini dilaksanakan untuk menindaklanjuti ancaman bersenjata yang mengganggu stabilitas keamanan…