Categories: BIAK

Angin Kencang 30 Knot Paksa KM Sinabung “Tertahan” 13 Jam di Pelabuhan Biak

BIAK – Cuaca ekstrem di perairan Saireri mengakibatkan gangguan signifikan pada arus balik libur Natal dan Tahun Baru (Nataru). Kapal penumpang KM Sinabung dilaporkan tertahan selama 13 jam di Pelabuhan Biak akibat embusan angin kencang yang mencapai kecepatan 30 knot, Selasa (13/1). Kondisi ini membuat kapal yang mengangkut ribuan penumpang tersebut tidak dapat keluar dari dermaga demi alasan keselamatan pelayaran.

Kepala Kantor Pelni Cabang Biak, Amin Amrullah, menjelaskan bahwa kapal yang membawa lebih dari tiga ribu penumpang penumpang ini semula dijadwalkan berangkat pada Selasa pukul 17.00 WIT.

Namun, karena risiko cuaca yang terlalu besar, kapal baru diizinkan lepas sandar pada Rabu (14/1) pagi pukul 06.30 WIT setelah kondisi angin mulai mereda. Upaya pelepasan kapal sebelumnya pun sempat terkendala meski telah mendapatkan bantuan pendorong dari kapal tugboat milik PT Pelindo.

Berdasarkan data Pelni, arus balik melalui KM Sinabung tujuan Jayapura kali ini mencatat penjualan tiket sebanyak 2.034 penumpang dari Biak, sementara penumpang yang turun di pelabuhan tersebut berjumlah sekitar 800 orang. Amin Amrullah memastikan bahwa penundaan keberangkatan ini akan berdampak pada jadwal perjalanan rute selanjutnya.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Operasi Batal Gara-gara Air Tak Ngalir

Kepala Unit Kemoterapi RSUD Jayapura, dr Jan Frits Siauta, SpB subsp (K), Finacs mengungkapkan, sejak…

9 hours ago

Target Lansia, Pelaku Raup Puluhan Juta dan Belasan Gram Emas

Menurut Kapolsek, modus yang digunakan pelaku adalah dengan membujuk korban menggunakan iming-iming nomor togel yang…

10 hours ago

Bakal Provinsi Papua Utara Harus Jauh dari “Proyek Elit”

Menurut BTM, pembentukan Papua Utara bukan sekadar pemekaran administratif, melainkan langkah strategis untuk memperpendek rentang…

11 hours ago

Alokasi Anggaran Tak Sebanding Kebutuhan Riil, Keselamatan Pasien Terancam

Bagi pasien yang tubuhnya kian rapuh akibat terapi, menaiki tangga karena lift rusak bukan sekadar…

12 hours ago

Koordinasi Dapur MBG Belum Optimal

Dikatakan, pihaknya memiliki tugas pada aspek ketersediaan, keterjangkauan, dan keamanan pangan. Namun, koordinasi dengan pengelola…

13 hours ago

Kebijakan Nasional Harus Selaras Budaya di Papua

Hal ini dinilai krusial agar setiap program pemerintah dapat diterima dan dirasakan manfaatnya secara optimal…

14 hours ago