Categories: LINTAS PAPUA

Diskominfo Rencana Bangun  Fasilitas Internet di Pulau Liki

SARMI-Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Sarmi, George D. Werinussa, mengungkapkan bahwa rencana pengembangan Pulau Liki sebagai destinasi wisata nasional membutuhkan dukungan sarana dan prasarana yang memadai, termasuk infrastruktur teknologi informasi.

  Menurut George, Pulau Liki memiliki potensi pariwisata yang besar berkat keindahan alamnya yang masih alami, terumbu karang yang terjaga, air laut yang jernih, serta hamparan pasir putih yang luas. Selain itu, keramahan masyarakat lokal juga menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan.

  “Salah satu kebutuhan utama yang harus segera dibenahi adalah fasilitas internet. Ini penting agar wisatawan dapat mengabadikan momen selama berkunjung, sekaligus mendorong promosi destinasi secara digital,” ujar George, Senin (18/5).

   Ia menambahkan, pihaknya telah menerima keluhan dari warga mengenai buruknya jaringan internet di Pulau Liki. Menanggapi hal tersebut, Dinas Kominfo akan melakukan evaluasi dan segera melaporkannya kepada pimpinan untuk mengambil langkah-langkah strategis dalam peningkatan kualitas jaringan.

Page: 1 2

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos

Recent Posts

Tim Sar Gabungan Pencarian 6 ABK KM. Bintang Laut Dihadang Cuaca Buruk

Pencarian yang dimulai pukul 06.00 WIT tersebut sempat terhambat oleh cuaca buruk, sehingga kapal KN.SAR…

7 hours ago

Penyaluran Bantuan Pangan Ke 40 Distrik Mulai Dilakukan Pemkab Jayawijaya

Bupati Jayawijaya Atenius Murib, SH, MH menyatakan bantuan tersebut merupakan alokasi tahun 2025 untuk bulan…

9 hours ago

Punya 9 Kompi Siap Bantu Masyarakat Misi Ketahanan Pangan Lokal

Setelah seluruh pasukan Batalyon TP 860/NSK digeser ke Waropen, sudah dua minggu ini aktivitas di…

10 hours ago

Polres Jayawijaya Masih Pakai KUHP Lama

Kapolres Jayawijaya Melalui Kanit Pidana Umum (Pidum) Sat Reskrim Polres Jayawijaya Ipda Muhammad Torib Basori,…

11 hours ago

Cuaca Ekstrem Ancam Waropen, BPBD Minta Masyarakat Tunda Melaut

Sehubungan dengan kondisi tersebut, Demarce meminta warga untuk lebih proaktif memeriksa kondisi lingkungan tempat tinggal.…

12 hours ago

Ratusan Botol Miras Sopi asal Kupang Berhasil Diamankan Polsek KPL

Kapolres Merauke AKBP Leonardo Yoga melalui Kapolsek KPL Merauke, Iptu Muhammad Adam Srifaldy, SH, membenarkan…

13 hours ago