Categories: BERITA UTAMA

Dibungkus Styrofoam Upaya Pengiriman Satwa Dilindungi Digagalkan

 

JAYAPURA – Badan Karantina Indonesia (Barantin) Balai Karantina Hewan, Ikan, dan Tumbuhan (Karantina) Papua, bersinergi dengan petugas keamanan bandara, Aviation Security (Avsec), menggagalkan pengiriman burung cenderawasih kerah besar (Lophorina superba).

Penggagalan tersebut saat pengawasan lalu lintas secara rutin di kargo Bandar Udara Sentani, Jayapura, Rabu (24/9). Kepala Karantina Papua, Lutfie Natsir mengatakan, rencananya burung yang sudah diawetkan itu akan dikirim ke Jakarta. “Rencana burung tersebut akan dikirim ke Jakarta,” kata Lutfie, saat dikonfirmasi Cenderawasih Pos, Kamis (25/9).

Lutfie menerangkan, petugas gabungan menemukan burung langka tersebut dalam kondisi mati di dalam paket styrofoam yang terbungkus rapi. Upaya penyelundupan berhasil terdeteksi melalui mesin X-Ray saat proses pemeriksaan di kargo. Selanjutnya, sesuai prosedur, petugas menyerahterimakan barang bukti kepada Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Papua untuk proses lebih lanjut.

“Petugas bandara mengamankan barang tersebut tanpa mengetahui siapa pemiliknya. Sebab, barangnya melalui X-Ray,” terangnya.

Sambungnya, rencana burung cenderawasih kerah besar ini akan diserahkan kepada BKSDA pada Jumat (26/9). Lutfie menegaskan, Barantin terus berkomitmen dalam pengawasan lalu lintas satwa dan tumbuhan langka, sesuai amanah Undang-Undang Nomor 21 Tahun 2019 tentang Karantina Hewan, Ikan, dan Tumbuhan.

Penyelenggaran karantina bertujuan juga untuk mencegah masuk, keluar, dan tersebarnya hama penyakit hewan karantina (HPHK), hama penyakit ikan karantina (HPIK), dan organisme pengganggu tumbuhan karantina (OPTK). ‎“Karantina Papua tidak hanya menjaga kelestarian sumber daya alam hayati dari ancaman hama dan penyakit, tetapi juga mendukung upaya pelindungan satwa endemik yang dilindungi undang-undang. Kasus ini membuktikan sinergi antarinstansi berjalan baik, sehingga upaya penyelundupan bisa digagalkan,” ungkap Lutfie.‎

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Operasi Batal Gara-gara Air Tak Ngalir

Kepala Unit Kemoterapi RSUD Jayapura, dr Jan Frits Siauta, SpB subsp (K), Finacs mengungkapkan, sejak…

2 hours ago

Target Lansia, Pelaku Raup Puluhan Juta dan Belasan Gram Emas

Menurut Kapolsek, modus yang digunakan pelaku adalah dengan membujuk korban menggunakan iming-iming nomor togel yang…

3 hours ago

Bakal Provinsi Papua Utara Harus Jauh dari “Proyek Elit”

Menurut BTM, pembentukan Papua Utara bukan sekadar pemekaran administratif, melainkan langkah strategis untuk memperpendek rentang…

4 hours ago

Alokasi Anggaran Tak Sebanding Kebutuhan Riil, Keselamatan Pasien Terancam

Bagi pasien yang tubuhnya kian rapuh akibat terapi, menaiki tangga karena lift rusak bukan sekadar…

5 hours ago

Koordinasi Dapur MBG Belum Optimal

Dikatakan, pihaknya memiliki tugas pada aspek ketersediaan, keterjangkauan, dan keamanan pangan. Namun, koordinasi dengan pengelola…

6 hours ago

Kebijakan Nasional Harus Selaras Budaya di Papua

Hal ini dinilai krusial agar setiap program pemerintah dapat diterima dan dirasakan manfaatnya secara optimal…

7 hours ago