Categories: SEPAKBOLA DUNIA

Cristiano Ronaldo Pimpin Al Nassr Menuju Kemenangan Gemilang Melawan Al Riyadh

JAKARTALiga Pro Arab Saudi musim ini menyajikan aksi gemilang dari Cristiano Ronaldo. Megabintang asal Portugal itu membawa Al Nassr meraih kemenangan.

Dilansir dari sportingnews.com pada Sabtu (9/12), hal itu terjadi saat Al Nassr membungkam Al Riyadh dengan skor 4-1 di Al Awwal Park, Sabtu (9/12) dini hari WIB.

Ronaldo membuka keunggulan Al Nassr lewat golnya pada menit ke-33, sebelum Otavio menggandakan skor pada masa injury time babak pertama memanfaatkan assist CR7.

Di masa injury time, Talisca mencetak gol keduanya, dan skor 4-1 pun menjadi hasil akhir laga ini.

Berkat hasil ini, Al Nassr masih tertahan di peringkat dua klasemen dengan 37 poin. Mereka terus mendekati Al Hilal yang dalam laga sebelumnya menang 2-1 atas Al Taee.

CR7 bintang lapangan

Ronaldo memang menjadi bintang lapangan. Dia pertama kali mendapat peluang emas pada menit ke-12. Percobaan on targetnya sudah melewati jangkauan kiper Al Riyadh, Martin Campana, tapi bola bisa disundul keluar Abdulelah Al Khaibari sebelum melewati garis gawang.

Ronaldo kembali membuat peluang pada menit ke-20 lewat bola tembakan dari luar kotak penalti yang bisa dibendung Campana.

Sementara bola tandukan Aymeric Laporte tujuh menit berselang juga bisa ditepis keluar Campana.

Al Nassr memecah kebuntuan pada menit ke-30. Ronaldo kali ini berhasil mencetak gol ke gawang Al Riyadh usai menyambar umpan silang Sadio Mane dari sisi kiri.

Tim tuan rumah menggandakan keunggulan jelang turun minum. Otavio sukses menyundul bola memanfaatkan umpan Ronaldo di kotak penalti, sekaligus membawa Al Nassr unggul 2-0 di babak pertama.

Al Nassr terus melancarkan serangan di babak kedua. Gol ketiga tercipta pada menit ke-67.

Mane menari-nari di sisi kiri dalam kotak penalti Al Riyadh sebelum memberi bola ke Talisca yang mengirimnya masuk menjadi gol. Al Nassr menjauh 3-0.

Page: 1 2

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos

Recent Posts

Pigai: Pendidikan HAM Papua Harus Berlandas Nilai Budaya

Pigai menjelaskan, Kementerian HAM memiliki berbagai program di bidang pendidikan, penyuluhan dan sosialisasi HAM yang…

3 hours ago

Bunuh Mantan Ipar Karena Curiga Pakai Guna-guna

Menurutnya, dari hasil visum yang dilakukan, korban meregang nyawa akibat luka benda tajam dari perut…

4 hours ago

BPBD Papua Keluarkan Peringatan Usai Dua Insiden Kecelakaan Laut

Plt Kepala BPBD Provinsi Papua, B. Wisnu Raditya mengatakan, dua peristiwa tersebut harus menjadi peringatan…

5 hours ago

Optimis Pertahankan Gelar

Ia mengaku SMA Asisi memberikan dukungan penuh kepada murid mereka untuk mengikuti berbagai iven seperti…

6 hours ago

Bongkar 1.000 Ton Beras Ilegal Saat Sidak ke Bea Cukai Karimun

Dalam sidak tersebut, Mentan Amran menegaskan praktik ini sebagai bentuk pengkhianatan terhadap petani dan kedaulatan…

10 hours ago

KPK Ngegas!

Budi mengungkapkan, Sudewo tengah menjalani pemeriksaan secara intensif oleh tim penindakan KPK. Pemeriksaan itu dilakukan…

11 hours ago