Site icon Cenderawasih Pos

Partisipasi Guru dan Pelajar di Pemilu Menentukan Arah Pembangunan ke Depan

Christian Sohilait (FOTO:Elfira/Cepos)

JAYAPURA – Dinas Pendidikan Papua mengajak para guru dan pelajar untuk menyalurkan hak suaranya pada Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024. Hal ini bertujuan menyukseskan pesta demokrasi di Bumi enderawasih.

Kepala Dinas Pendidikan Papua, Christian Sohilait, mengatakan partisipasi guru dan pelajar di Pemilu penting untuk menentukan arah pembangunan lima tahun ke depan.

“Saya harap pelajar yang masuk kategori pemilih pemula jangan kehilangan momen ini. Sebab, masa depan bangsa ada di tangan mereka,” kata Christian kepada wartawan.

Menurut Christian, menyalurkan hak suara merupakan bagian dari tanggung jawab dalam menghadirkan demokrasi yang sehat dan kuat di Bumi Cenderawasih.

“Pesta demokrasi merupakan momentum penting, jadi partisipasi aktif seluruh warga sangat dibutuhkan untuk menyukseskan Pemilu pada Februari mendatang,” ujarnya.

Disini Sohilait mengimbau para guru menjaga netralitas dengan tidak ikut berpolitik praktis atau berpihak pada pasangan calon tertentu.

“Menjaga netralitas ASN merupakan kewajiban yang harus dipatuhi,” tegasnya.

Selain itu kata Christian, pada guru dan pelajar juga memiliki peran untuk menjaga situasi yang aman dan nyaman saat Pemilu 2024 nanti.

“Menjaga situasi yang aman dan nyaman ini bukan saja tugas TNI-Polri, melainkan semua elemen masyarakat punya tanggung jawab untuk menjaga tanah ini agar tetap aman dan nyaman,” pungkasnya. (fia)

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari Cenderawasihpos.jawapos.com 

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Exit mobile version