Site icon Cenderawasih Pos

PJ Bupati Minta Pelayanan Kesehatan Tetap Dibuka selama Libur Lebaran

PJ Bupati Jayawijaya Dr. Sumule Tumbo, SE, MM saat didampingi Kadinkes dr. Willy Mambieuw, SpB saat merkunjung ke Puskesmas Wamena Kota. (foto:Denny/ Cepos)

Dinkes Pastikan Puskesmas Sudah Mengatur Waktu Pelayanan

WAMENAPemda Jayawijaya memastikan jika selama libur perayaan Idul Fitri 1445 Hijria, pelayanan umum seperti kesehatan tetap akan beroperasi , sehingga dimintya kepada dinas Kesehatan  dan RSUD Wamena untuk bisa mengatur pelaksanaan pelayanan kesehatan kepada masyarakat pada masa libur tersebut.

PJ Bupati Jayawijaya Dr. Sumule Tumbo , SE, MM meminta kepada Dinas Kesehatan  dan RSUD Wamena untuk mengatur petugasnya dalam memberikan pelayanan kesehatan, sebab dalam masa libur ini tentunya pelayanan kesehatan tak bisa untuk tidak beroperasi sebab masih ada masyarakat yang membutuhkan pelayanan kesehatan baik di setiuap puskesmas maupun RSUD Wamena.

“Kita harapkan pelayanan kesehatan yang ada di setiap puskewsmas yang ada di Jayawijaya bisa tetap berjalan memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, begitu juga dengan RSUD Wamena, sebab pelayanan kesehatan adalah prolem yang tak bisa ditunda,”ungkapnya Senin (8/4) kemarin.

Untuk teknisnya, Menurut Sumule Tumbo, adalah dinas teknis yang akan melakukan pengaturan itu sehingga meskipun masuk di hari libur namun pelayanan kesehatan ini bisa berjalan seperti biasa sehingga masyarakat yang membutuhkan layanan itu juga bisa mendapatkan di puskesmas maupun RSUD Wamena.

“kita minta dinas kesehatan bisa mengatur waktu pelayanan dan juga petugas yang bertugas khususnya di Puskesmas yang ada dalam kota Wamena maupun di Distrik sehingga meskipun libur kebutuhan masyarakat terkait dengan pelayanan kesehatan tetap didapatkan,”bebernya

Secara terpisah Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Jayawijaya dr. Willy E Mambieuw, SpB menyatakan sesuai dengan arahan dari PJ Bupati Jayawijaya pihaknya telah mengeluarkan sudat edaran kepada para kepala puskesmas untuk mengatur waktu pelayanan.

“ seminggu sebelum libur lebaran kita sudah membuat edaran sesuai dengan petunjuk dari PJ Bupati Jayawijaya agar pelayanan di Puskesmas maupun RSUD Wamena tetap berjalan  dan mereka sudah mengatur jadwal mereka selama libur,”bebernya

Ia mengaku untuk batas waktunya memang ada karena dalam situasi libur, namun batasan waktu itu diserahkan kepada teman –teman puskesmas sendiri untuk mengatur itu, namun rata –rata selama libur ini pelayanan kesehatan di puskesmas akan dimulai pukul 08.00 wit sampai dengan pukul 11.00 wit

“jadi pelayanan ini seperti pasien yang perlu di rujuk dari puskesmas ke RSUD , atau ada masyarakat yang ingin ke rumah sakit namun memelurkan rujukan ini yang kita layani, selain itu juga untuk pasien rawat jalan yang ingin mendapatkan pelayanan kesehatan itu diakomodir seperti pelayanan dasar,”bebernya

Ia menambahkan untuk petugas kesehatan,  yang bertugas akan diisi dari teman –teman yang beragama Kristen dan Non Mislim lainnya, sementara untuk teman –teman muslim akan diberikan libur full, sehingga petugas yang non muslim bisa mengatur waktunya. (jo)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Exit mobile version