Site icon Cenderawasih Pos

APBD Perubahan Boven Digoel Capai 1,5 Triliun 

Ketua DPR Kabupaten Boven Digoel Athanasius Koknak Wikon saat menyerahkan hasil materi sidang Raperda Perubahan APBD 2023 dan 2 Raperda Non APBD pada penutupan sidang  paripurna DPR Kabupaten Boven Digoel, Jumat (20/10). (FOTO:Sulo/Cepos )  

MERAUKE-Perubahan APBD Kabupaten Boven Digoel  tahun 2023 akhirnya disetujui dan ditetapkan oleh  DPRD Kabupaten Boven Digoel dalam sidang lanjutan yang digelar di Hotel Halogen, Merauke, Jumat (20/10). Sidang persetujuan dan penetapan  Perubahan APBD 2023 tersebut dipimpin  Ketua DPR Kabupaten Boven Digoel  Athanasius Koknak Wikon.     

   Selain menetapkan Perubahan APBD 2023, DPR Kabupaten Boven Digoel juga menetapkan Raperda Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (2005-2025) dan  Raperda Pajak dan Retribusi Daerah Kabupaten Boven Digoel.

  Khusus  Perubahan APBD Kabupaten Boven Digoel tersebut total anggaran setelah perubahan sebesar  Rp 1,3 triliun.  Sementara belanja  sebelum perubahan sebesar Rp 1,3 triliun dan setelah perubahan  menjadi Rp Rp 1,5 triliun. Penambahan belanja tersebut diperoleh dari pembiayaan dan Silpa  tahun 2022 sebesar Rp 211 miliar.

   Ketua DPR Kabupaten Boven Digoel Athanasius Koknak Wikon mengingatkan eksekutif khususnya para pimpinan OPD yang ada di lingkungan Pemerintah Kabupaten  Boven Digoel agar waktu yang tersisa efektif kurang lebih 1 bulan lebih  kedepan  agar dimanfaatkan dengan baik untuk merealisasikan anggaran tersebut agar ekonomi masyarakat bergerak dan tumbuh.

   Sementara itu, Bupati Boven Digoel  Hengki Yaluwo, S.Sos, memastikan dan meyakini perubahan anggaran  tersebut bisa  terserap dengan baik. Karena menurutnya, sebagian dari anggaran tersebut sementara  direlaisasikan.

Sedangkan  penetapan perubahan anggaran tersebut hanya berisfat administrasi saja. Karena itu, kendati  pembahasan  perubahan APBD 2023 ini terlambat dari ketentuan Kementrian Keuangan, namun bupati  Hengki Yaluwo menyakini tidak akan dilakukan pemotongan 30 persen DAU untuk tahun 2024. (ulo/tri)

Exit mobile version