Site icon Cenderawasih Pos

Swiss-Belhotel Dukung Program Pangan Lokal Melalui Cooking Competisi

Penilaian yang dilakukan pada juri dalam cooking competisi, Sabtu (10/3) lalu. (foto: Yohana/Cepos)

JAYAPURA – Peringatan HUT Swiss-Belhotel Jayapura, Papua mengadakan  Challenge cooking competisi bagi ibu-ibu rumah tangga, melalui perlombaan tersebut para peserta dipersilahkan memilih menu masing-masing, tentu yang dapat memperkenalkan pangan lokal.

General Manager Swiss-belhotel Jayapura, Hilmansyah mengatakan untuk kompetisi masak yang pihaknya lakukan dikhususkan bagi ibu-ibu rumah tangga yang selalu masak bagi keluarganya, ini juga bentuk apresiasi bagi para ibu rumah tangga yang ingin menunjukkan kebolehannya.

“Melalui kompetisi ini juga, kita ikut meningkatkan makanan khas Papua,  dan yang terbaik akan kita masukan didalam menu di Swiss-Belhotel, sehingga masyarakat Papua sendiri bisa menikmati hasil-hasil karya dari Papua, ” katanya kepada Cenderawasih Pos, Sabtu (10/3) lalu.

Diakuinya, dengan menyediakan bahan lokal yang diolah dalam sebuah kompetisi masak bagi para ibu-ibu, pihaknya juga ingin mendukung program pangan lokal yang merupakan program dari pemerintah daerah.

“Dimana dengan adanya kompetisi ini, setiap pengelolaan kuliner lokal akan terus berkembang, apa lagi kami dengar dari Dinas Perikanan Provinsi Papua akan membuatkan pangan ikan yang bertujuan untuk meningkatkan PAD, serta dapat meningkatkan pariwisata, ” jelasnya.

Menurutnya, pengembangan wisata kuliner juga dapat menjadi data tarik bagi para wisatawan masuk ke Papua khususnya Kota Jayapura, karena wisata kuliner ini merupakan hal yang paling dicari setiap orang yang berkunjung di suatu daerah.

Dalam perlombaan tersebut, pihaknya menghadirkan para juri, dari Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Papua, PKK Kota Jayapura dan juga Executive Chef Swiss-belhotel Jayapura, Papua.

Dan pada usia ke 17 ini, pihaknya berharap Swiss-belhotel selalu menjadi yang terdepan dan terus melayani dengan semangat passion and profesionalisme, untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di Kota Jayapura.

“Tantangan kedepan kita, akan terus meningkatkan dan menjaga pelayanan kita kepada masyarakat di Papua dan juga berjiwa muda dalam melayani dengan semangat passion and profesionalism, ” pungkasnya. (ana/ary)

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari Cenderawasihpos.jawapos.com 

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Exit mobile version