Categories: PARIWARA

Bupati Yalimo Resmikan Gedung GJRP Jemaat Emanuel

YALIMO-Bupati Yalimo Dr. Nahor Nekwek,SPd.MM didampingi Sekda Yalimo Dr. Isak Yando.M.Si meresmikan bangunan  Gereja Jemaat Reformasi Papua (GJRP) Jemaat Emanuel Hulikma Kampung Kesui, Distrik Abenaho, Kabupaten Yalimo, Jumat (12/1).

Dalam acara ini, Bupati Yalimo hadir besama rombongan pimpinan OPD di lingkungan Pemkab Yalimo,  Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Papua Pegunungan Yosua Kepno, Ketua Moderamnen Sinode GJRP Provinsi Papua  Pdt. Tera Kepno,S.Th  dan anggota rombongan lainnya.

   Prosesi peresmian gereja diawali dengan  bakar batu dilanjutkan dengan pembukaan selubung papan nama oleh Hamba Tuhan  serta penandatanganan prasasti oleh Bupati Yalimo Dr. Nahor Nekwek,SPd.MM dan Ketua Moderamen Sinode GJRP Provinsi Papua Pdt. Tera Kepno,S.Th.

Peresmian gedung gereja baru ini diawali dengan ibadah yang dipimpin oleh Pdt. Korinus Mabel,S.Th , dengan tema:  Yesus Kristus Batu Penjuru  dan Biarlah Kamu juga  Dipergunakan Sebagai Hidup  untuk Membangun Rumah  Rohani. Sedangkan sub tema  Melalui peresmian Gedung Gereja  ini  Jemaat Hidup untuk  membangun iman dalam  pernyataan Allah  Bapa Yang Maha Kuasa .

   Dalam sambutannya, Bupati Yalimo Dr. Nahor Nekwek,SPD.MM mengatakan, membangun gereja ini membutuhkan penjualan yang panjang sejak  bupati terdahulu sampai sekarang. Juga berkat semangat yang begitu luar biasa dari jemaat yang melakukan pembangunan gereja ini.

Bupati Nahor Nekwek sebagai  kader gereja memberikan apresiasi kepada Jemaat Jerusalem dalam penyelesaian pembangunan gereja ini  dan juga pihak pemerintah  telah mendorong  penyelesaian pembangunan gereja ini.

   Pihaknya juga mendorong 7 denominasi gereja yang ada di Kabupaten Yalimo. “Pemerintah  punya tanggung jawab dan komitmen  dan gereja merupakan mitra pemerintah daerah  dan gereja merupakan tempat memuji , membesarkan dan memuliakan nama Tuhan.”tuturnya.

Lanjutnya, jika masyarakat punya rencana kegiatan keagamaan  maka pemerintah tetap mendukung, karena gereja dan pemerintah mitra. Pemerintah tetap memperhatikan program kegiatan gereja di 7 denominasi gereja yang ada di 5 distrik di Kabupaten Yalimo .

    Pihaknya akan memantau perpuluhan yang diberikan oleh pemerintah kepada jemaatnya masing-masing di 7 denominasi gereja di Kabupaten Yalimo,  apakah betul-betul tepat sasaran atau tidak. ‘’ Pemkab Yalimo mendukung atas kegiatan yang dilaksanakan oleh 7 denominasi gereja yang ada di Kabupaten Yalimo,’’tandasnya.

Page: 1 2

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos
Tags: YALIMOGedung

Recent Posts

Pemprov Siapkan Pembangunan 14 Ribu Rumah Rakyat

Gubernur Papua Mathius D Fakhiri, mengatakan program tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah untuk…

5 hours ago

Dugaan Penimbunan BBM, Lima Kendaraan Diamankan

Wakil Wali Kota Jayapura, Rustan Saru menjelaskan bahwa saat ini tim terpadu atau Garnisun terus…

6 hours ago

BPKAD Siapkan Lima Mobil Dinas Pimpinan OPD

Ia menambahkan, pada awal bulan lalu Pemkot Jayapura juga telah menyalurkan enam unit kendaraan dinas…

7 hours ago

“Suamiku dengan Temannya Terdampar di Sebuah Pulau, Katanya Masih Hidup”

Agus Salim dan Sa’di berangkat dari Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Hamadi menggunakan satu unit perahu…

8 hours ago

DKP Berharap Pembangunan Pelabuhan Perikanan Besar

Kepala DKP Papua Iman Djuniawal, mengatakan selama ini sebagian besar hasil tangkapan ikan di Wilayah…

9 hours ago

Transformasi Digital Kesehatan Berbasis AI Bisa Tekan Biaya Inflasi Medis

Dengan posisi sebagai ekonomi terbesar di kawasan dan anggota G20, ia menyebut bahwa Indonesia memiliki…

10 hours ago