Site icon Cenderawasih Pos

Pemprov Papua dan Papua Barat Jalin Kerjasama

Derek Hegemur saat membuka kegiatan orientasi pendalaman tugas bagi anggota DPRD Kabupaten Sorong Selatan Provinsi Papua Barat, Selasa (19/7). (FOTO: Elfira/Cepos)

JAYAPURA – Pemerintah Provinsi Papua dan Papua Barat jalin kerjasama melalui orientasi pendalaman tugas bagi anggota DPRD Kabupaten Sorong Selatan Provinsi Papua Barat, Selasa (19/7).

  Pelaksana Tugas Asisten Bidang Umum Setda Provinsi Papua Derek Hegemur menyampaikan, dari sekian banyak orang yang berkompetisi melewati proses panjang dan kriteria yang sangat ketat bagi yang terpilih, tentu yang dipandang terbaik oleh Rakyat Sorong Selatan.

   “Panggilan tugas ini sangat mulia, namun dibarengi pula dengan tanggung jawab yang tidak ringan. Disadari bahwa anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah yang terpilih, banyak anggota baru dan berasal dari berbagai latar belakang. Selain itu banyak partai politik tidak sempat melakukan proses kaderisasi, membekali calegnya tentang politik, tugas dan fungsi DPRD,” kata Derek membacakan Sambutan Gubernur Papua Lukas Enembe.

   Lanjutnya, sehingga itu kebijakan nasional mensyaratkan semua anggota DPRD Provinsi maupun Kabupaten/Kota setelah mengikuti Orientasi dan melaksanakan tugasnya wajib mengikuti orientasi pendalaman tugas bagi anggota DPRD yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan, kemampuan, keterampilan, sikap dan semangat pengabdian keterampilan, sikap dan semangat pengabdian Anggota DPRD dalam melaksanakan tugas Pemerintahan Daerah dalam Kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia.

  “Ide dasar dari penyelenggaraan orientasi bukanlah merupakan forum menggurui para anggota Dewan. Para anggota Dewan tentu sudah memiliki bekal pengetahuan dan pengalaman yang cukup, orientasi ini hanyalah merupakan penyegaran sekaligus memantapkan pemahaman akan tugas, hak dan kewajibannya sehingga sebagai unsur Pemerintah Daerah/Kota dapat bersinergi dengan Kepala Daerah merumuskan berbagai kebijakan dalam penyelenggaraan Pemerintahan, pembangunan dan pembinaan kemasyarakatan di daerah,” terangnya. (fia/tri)

Exit mobile version