Categories: SEPAKBOLA INDONESIA

Gol Indah Thom Haye dan Tandukan Maut Bek Menangkan Garuda

Susunan pemain Timnas Indonesia dalam formasi 3-4-3 menunjukkan keseimbangan antara lini serang dan pertahanan. Ernando Ari tampil sebagai penjaga gawang, dengan trio bek tengah Rizky Ridho, Jay Idzes, dan Justin Hubner.

Di lini tengah, Asnawi Mangkualam, Thom Haye, Nathan Tjoe-A-On, dan Calvin Verdonk berperan penting dalam mengatur aliran bola dan memberikan dukungan kepada lini depan. Sementara Marselino Ferdinan, Ragnar Oratmangoen, dan Rafael Struick menjadi andalan di lini serang.

Di sisi lain, Filipina turun dengan formasi 4-2-3-1. Kevin Ray Mendoza berdiri di bawah mistar gawang, dilindungi oleh empat bek yaitu Scoot Woods, Andrian Ugelvic, Santiago Rublico, dan Jesper Nyholm. Michael Baldisimo dan Kevin Ingreso beroperasi sebagai gelandang bertahan, sedangkan Dylan Demuynck, Zico Balley, dan Alex Monis mendukung Patrick Reichelt di lini depan.

Kemenangan 2-0 atas Filipina ini menjadi modal berharga bagi Timnas Indonesia untuk melangkah ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dukungan penuh dari suporter di stadion memberikan semangat tambahan bagi para pemain untuk tampil maksimal. Thom Haye dan Rizky Ridho menjadi pahlawan dalam laga ini, masing-masing dengan gol yang mengesankan.

Perjalanan Timnas Indonesia di kualifikasi ini masih panjang, namun kemenangan atas Filipina menunjukkan bahwa skuad Garuda siap menghadapi tantangan selanjutnya. Pelatih Shin Tae-yong terus mengasah strategi dan meningkatkan performa tim untuk memastikan Indonesia tampil kompetitif di setiap pertandingan.

Kesuksesan Thom Haye dan Rizky Ridho dalam mencetak gol juga memberikan dampak positif bagi karier mereka. Haye, yang dikenal dengan julukan ‘The Professor’, membuktikan bahwa dirinya adalah gelandang yang cerdas dan berbahaya.

Sementara itu, Rizky Ridho menunjukkan ketangguhan sebagai bek tengah dengan sundulan mautnya. Keduanya menjadi inspirasi bagi pemain muda Indonesia yang bercita-cita mengukir prestasi di level internasional.

Dengan dukungan dan doa dari seluruh masyarakat Indonesia, Timnas Merah Putih optimistis dapat terus melangkah maju di kualifikasi ini. Semoga perjuangan Timnas Indonesia berbuah manis dan membawa mereka ke Piala Dunia 2026. (*)

Sumber: Jawapos

Page: 1 2

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos

Recent Posts

Ada 32 Ribuan Pengangguran di PapuaAda 32 Ribuan Pengangguran di Papua

Ada 32 Ribuan Pengangguran di Papua

Dinas Tenaga Kerja Koperasi dan UKM Provinsi Papua mencatat Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) di Papua…

1 day ago

Sejumlah Kampung di Distrik Waan Dilanda Banjir Rob

Sambil menggali dan mencari ubi jalar yang terendam air tersebut, Ferdinandus Buer mengaku pihaknya tidak…

1 day ago

WALHI Cium Upaya Pecah Belah Warga dalam Sengketa PSN

Dari pertemuan itu juga diberikan sejumlah uang dalam konteks tali asih. Bantuan tersebut diberikan untuk…

1 day ago

Fasilitas Kantor BKPSDM Provinsi Papua Selatan Dibakar

Yang menjadi sasaran adalah pohon Natal yang masih dipajang di depan kantor tersebut kemudian sejumlah…

1 day ago

Mutiara Hitam Kembali Panaskan Mesin

Kiper andalan mereka, Adzib Hakim yang sempat mengalami cedera ringan saat mengahdapi Deltras FC juga…

1 day ago

Laka Tunggal di Jalan Trans Jayapura – Yalimo, Satu Tewas

Akibat kecelakaan ini menyebabkan satu orang penumpang meninggal dunia.Kapolres Yalimo, Kompol Joni Samomsabra, membenarkan peristiwa…

1 day ago