Site icon Cenderawasih Pos

Cuaca Membaik, Pengungsi Banjir Rob Dipulangkan 

Pegawai Dinas Sosial Kabupaten Merauke di bantu petugas dari Tagana dan pendamping PKH saat menpersiapkan makan siang untuk pengungsi banjir Rob di dapur umum Dinas Sosial Kabupaten Merauke, Senin (18/03/2024) (foto:Sulo/Cepos)

MERAUKE– Pengungsi banjir rob, yang ditampung di GOR Hiad Say dan GOR Futsal Merauke sejak Jumat (15/03/2024) malam dipulangkan  ke rumah masing-masing dengan menggunakan truk dari TNI dan Polri, dan Satpol PP, Senin (18/03/2024). Mereka dipulangkan sekitar pukul 10.00 WIT.

Bupati Merauke Drs. Romanus Mbaraka, MT, kepada wartawan mengungkapkan, pemulangan pengungsi ini dilakukan setelah mendapatkan laporan dari BMKG terkait dengan kondisi cuaca pada Senin (18/03/2024) dimana air pasang laut mulai turun tidak setinggi dengan beberapa hari sebelumnya.

Begitu juga kecepatan angin sudah mulai pandai sehingga, pihaknya memutuskan untuk pengungsi tersebut dikembalikan ke rumah masing-masing. Pertimbangan lainnya, jika terlalu lama berapa dalam penampungan bisa menimbulkan penyakit.

“Karena itu, kita putuskan untuk kita pukangkan hari ini, ” jelas bupati Romanus Mbaraka.

Sementara itu rumah warga yang rusak akibat diterjang banjir rob, bupati menjelaskan bahwa saat ini sedang dilakukan pendataan, terkait dengan status tanah kepemilikan. Karena menurut bupati Romanus, saat bantuan rumah dibangun status tanah harus jelas.

Sementara itu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Merauke mengungkapkan bahwa saat pemulangan dilakukan  masing-masing pengungsi diberikan bantuan yang telah diserahkan dari berbagai pihak.

“Kita sudah paketkan dalam karung. Masing-masing kepala keluarga mendapatkan satu paket bantuan itu untuk dibawa pulang. Kalau nanti masih ada donatur atau masyarakat yang datang berikan bantuan, nanti kita salurka ke Distrik untuk diteruskan masing-masing ke kelurahan untuk diberikan kepada korban banjir rob, ” tambahnya. (ulo)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Exit mobile version