Categories: BIAK

Administrasi Kepegawaian dan Distribusi Beras Pegawai jadi Perhatian

Dari Kunker Bupati dan Wabup ke Pulau Numfor

BIAK NUMFOR – Bupati Biak Numfor, Markus Oktovianus Mansnembra, bersama Wakil Bupati Jimmy C.R Kapisa, Sekretaris Daerah (Sekda) Biak, dan sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), pada pekan lalu melakukan kunjungan kerja ke Pulau Numfor.

Kunjungan ini merupakan bagian dari rutinitas wajib pemerintah daerah untuk mengevaluasi langsung kondisi pelayanan publik di Pulau Numfor, yang terdiri dari lima distrik.

Menurut Bupati Mansnembra, kunjungan ini memiliki tujuan untuk lebih mendekatkan pemerintah dengan masyarakat, serta mendapatkan masukan langsung dari warga yang tersebar di berbagai kalangan.

“Kami ingin mendengar langsung aspirasi dari masyarakat, agar perencanaan pembangunan yang dilakukan benar-benar berbasis pada kebutuhan dasar mereka,” ungkapnya, Rabu (19/3) kemarin.

Bupati Mansnembra memberikan apresiasi kepada seluruh OPD yang turut serta dalam kunjungan kerja tersebut. Salah satu hal penting yang disampaikan langsung oleh masyarakat adalah terkait pelayanan administrasi kepegawaian, khususnya terkait dengan hak kenaikan pangkat yang tertunda selama beberapa tahun. Terutama bagi tenaga kesehatan dan pendidikan, yang keluhannya cukup banyak ditemukan selama kunjungan.

“BKPSDM akan fokus bekerja di Pulau Numfor untuk menyelesaikan masalah administrasi kepegawaian ini, dan kami akan terus memberikan pelayanan langsung kepada ASN di sana,” ujar Bupati.

Selain itu, kunjungan ini juga menyoroti masalah layanan dasar, khususnya di bidang kesehatan dan pendidikan. Bupati mengungkapkan banyak keluhan terkait kurangnya pasokan obat-obatan di Puskesmas dan Pustu di Pulau Numfor. “Kami harap layanan kesehatan bisa merata di seluruh wilayah Kabupaten Biak Numfor, termasuk di daerah-daerah kepulauan yang terdepan,” katanya.

Begitu juga dengan bidang pendidikan, di mana masih ditemukan banyak sekolah yang kekurangan tenaga pengajar dan bahkan ada guru-guru yang tidak berada di tempat. Hal ini menjadi perhatian khusus Bupati untuk memperbaiki kondisi tersebut di masa depan.

Disamping itu, khusus bidang Pendidikan, Bupati Mansnembra yang saat itu juga didampingi Wabup Jimmy Kapisa berkesempatan menemui tenaga Pendidikan dan kependidikan di Pulau Numofr, yang mana masih banyak ditemui guru-guru bahkan kepada sekolah tidak ada di tempat, tetapi proses belajar mengajar ini harus berjalan.

Page: 1 2

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos

Recent Posts

Kejari Merauke Lelang Sejumlah Barang Rampasan Tindak PIdana Umum

Kepala Kejaksaan Negeri Merauke Dr. Paris Manalu, SH, MH, didampingi Kepala Seksi Pemulihan Aset Arief…

16 minutes ago

Wali Kota Pastikan Seluruh OPD Definitif Januari Ini

Saat ini, Pemerintah Kota Jayapura telah melantik sebanyak 26 pimpinan OPD sebagai pejabat definitif. Namun…

46 minutes ago

Penumpang Lebih Banyak yang Berangkat daripada yang Turun di Merauke

Plt Kepala PELNI Cabang Merauke Sandi mengungkapkan, KM Tatamailau yang tiba dan sandar di Dermaga…

1 hour ago

ASN Tidak Disiplin, Gaji dan TPP Ditahan

Untuk itu, Rustan Saru meminta Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Jayapura agar segera melakukan evaluasi menyeluruh…

2 hours ago

Merauke Jadi Tuan Rumah Sidang Musyawarah Pekerja Lengkap PGI

Ketua Panitia Pelaksana Soleman Jambormias didampingi Wakil Ketua dan Sekretaris Panitia kepada wartawan mengungkapkan, Sidang…

2 hours ago

Arus Balik Nataru di Pelabuhan Jayapura Masih Padat

"Untuk penumpang yang turun dari KM Dorolonda hari ini sebanyak 1.337 orang. Sedangkan data penumpang…

3 hours ago