Site icon Cenderawasih Pos

Cakupan Vaksinasi Semakin Baik, Masyarakat Mulai Sadar

dr. Robby Kayame SKM. M.Kes (FOTO: Elfira/Cepos)

JAYAPURA – Terkait dengan cakupan vaksinasi di Papua, Dinkes Papua akui cakupan vaksinasi terus meningkat, baik tahap 1, 2 dan 3. Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Papua, Robby Kayame menjelaskan vaksin dosis tahap 1 sebanyak 32 persen, dosis kedua 24 persen, dan dosis 3,61 persen.

“Perkembangan cakupan vaksinasi terus meningkat, khususnya untuk Kota Jayapura, cukup vaksinasinya tinggi, disusul dengan Kabupaten lainnya yakniBiak Numfor, Jayapura, Mimika, dan Merauke jadi tingginya pencapaian cakupan vaksinasi didaerah-daerah yang penduduknya campuran mempengaruhi,” katanya kepada Cenderawasih Pos, Jumat (6/5) kemarin.

Diakuinya, peningkatan cakupan vaksinasi yang terjadi di Kota Jayapura dan Kabupaten lainnya, dikarenakan  jumlah penduduknya banyak, dibandingkan dengan daerah-daerah lainnya.

“Kalau khususnya untuk orang Papua tidak perlu dipaksakan, nanti pasti kesadaran mereka sendiri akan mengajak masyarakat Papua untuk divaksin,” tambahnya.

Lanjutnya, pelaksanaan vaksinasi akan terus dilakukan sampai dengan angka 70%, pihaknya tetap mengimbau masyarakat dapat menaati penggunaan prokes. (ana/gin)

Exit mobile version