Site icon Cenderawasih Pos

Matangkan Persiapan, Persipura Kembali Latihan

Pelatih Persipura, Tony Ho ketika memberikan arahan kepada pemainnya.

JAYAPURA– Tim Persipura Jayapura terus mematangkan persiapan mereka jelang masuk putaran kedua Liga 2 musim ini. Usai laga penutup putaran pertama kontra PSBS Biak lalu, pasukan Tony Ho hanya diberikan waktu libur sehari.

Yustinus Pae dan kawan-kawan sudah mulai jalani latihan kembali untuk mempersiapkan diri mereka jelang pertandingan putaran kedua yang akan mulai digelar pada awal bulan November 2023 nanti.

Pelatih Persipura Tony Ho mengaku anak asuhnya sudah kembali menjalani latihan lagi.

“Kami harus lakukan persiapan lagi, sebab waktu semakin mepet. Kami harus kembali fokus menatap pertandingan putaran kedua,” ucap Tony Ho ketika ditemui di Jayapura, Selasa (24/10) sore.

Menurut Tony Ho, putaran pertama sudah selesai, sekarang fokus anak asuhnya pada pertandingan putaran kedua.

Tony Ho tak menepis jika dirinya kini membutuhkan amunisi baru atau tambahan pemain lagi yang lebih mapan.

Mengingat putaran kedua nanti, persaingan tim sangat ketat sekali dan setiap pertandingan adalah final bagi Persipura. “Kalau melihat sesuai skema saya bermain, pasti butuh banyak tambahan pemain, tetapi tidak etis saya sebut di sini,” tegas Tony Ho.

Mantan pemain PSM Makassar ini mengatakan, dirinya harus menghargai seluruh perasaan pemain Persipura. Apalagi sampai hari ini semua pemain masih bersama dalam tim.
Ditanya apakah ada rencana mendatangkan pemain asing lagi, Tony Ho menjelaskan, slot pemain asing Persipura masih ada.

“Kita baru ada satu pemain asing yakni Enzo Nicolas, kita masih ada satu slot lagi untuk pemain Asia,” terangnya.

Soal posisi pemain yang dibutuhkan, Tony Ho masih engan berkomentar lebih jauh.

“Nanti saja kita lihat dalam beberapa hari ke depan, apakah ada penambahan pemain atau tidak di putaran kedua,” pungkas Tony Ho.(Cepos)

Exit mobile version