Site icon Cenderawasih Pos

Kita Mau Hidup Bersaudara, Jangan Sengaja Membuat Konflik di Papua

Pastor Jhon Bunay

JAYAPURA-Pastor Jhon Bunay, Kordinator Jaringan Damai Papua (JDP)  mengingatkan, tak baik hidup dengan saling mencurigai satu dan lainnya. Saling menyalahkan akan memperkeruh suasana di atas tanah ini. Termasuk, hentikan penculikan terhadap hamba hamba Tuhan.

“Dialog bermartabat, pendekatan komunikasi itu yang lebih bagus ketimbang langsung menembak. Apapun namanya, kekerasan bertentangan dengan kemanusiaan apapun agamanya. Kekeraan hanya akan meninggalkan kekerasan, tidak pernah menyelesaikan persoalan Papua,” kata Pastor Jhon kepada Cenderawasih Pos.

Pastot Jhon mengingatkan, model model penculikan dan penembakan harus segera disudahi. Termasuk menyudahi konflik senjata dengan melibatkan para tokoh agama setempat, tokah adat, tokoh perempuan dan pemerintah.

“Segala bentuk kekerasan terhadap siapapun dengan cara apapun, tidak perlu dilakukan di tanah Papua. Kita mau hidup bersaudara satu dan lainnya, jangan sengaja membuat konflik  untuk memperkeruh situasi atau membuat konflik di Papua berkepanjangan,” pungkasnya. (fia)

Exit mobile version